Lerby Eliandry Resmi Kembali ke Bali United
bac | CNN Indonesia
Minggu, 05 Jan 2020 12:50 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Striker Timnas Indonesia Lerby Eliandry Pong Babu resmi kembali ke Bali United jelang Liga 1 2020 setelah tiga tahun membela Borneo FC.
Masa kontrak Lerby di Borneo berakhir dan memutuskan merapat ke klub yang pernah dibelanya. Pihak manajemen Serdadu Tridatu masih membutuhkan sosok Lerby untuk menjadi tukang gedor tim di lini depan.
"Ya, Lerby resmi bergabung dengan kami untuk kompetisi tahun 2020. Kualitas dia memang dibutuhkan tim pelatih untuk berbagai pertandingan di tahun 2020 nanti."
"Selain itu kami dari manajemen juga sudah mengenal personal Lerby karena dulu pernah bermain untuk Bali United," ujar CEO Bali United, Yabes Tanuri, dikutip dari situs resmi klub.
Pada Liga 1 2019, Lerby tercatat mencetak 10 gol dalam 26 kali penampilannya. Dia merupakan sosok striker murni yang diharapkan menambah ketajaman Bali United di lini depan.
Lerby sendiri merupakan pemain kelahiran Samarinda. Dia satu dari sejumlah nama pemain lokal yang sempat direkrut Persisam Samarinda pada 2012.
Pada 2015, Persisam diakuisisi dan berganti nama menjadi Persisam Bali United. Nama Lerby pun tetap dipertahankan manajemen klub yang baru.
Lerby kemudian pindah ke Borneo FC pada 2016. Total 46 gol koleksinya untuk Pesut Etam selama tiga musim.
Postur tubuh yang tinggi membuat Bali United tetap kepincut merekrutnya sebagai target man. Selain itu, dia memiliki naluri gol tinggi terutama di dalam kotak penalti. Lerby juga cukup diandalkan dalam mengeksekusi tendangan bebas. (har)
Masa kontrak Lerby di Borneo berakhir dan memutuskan merapat ke klub yang pernah dibelanya. Pihak manajemen Serdadu Tridatu masih membutuhkan sosok Lerby untuk menjadi tukang gedor tim di lini depan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lerby Eliandry resmi membela Bali United. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono) |
Pada 2015, Persisam diakuisisi dan berganti nama menjadi Persisam Bali United. Nama Lerby pun tetap dipertahankan manajemen klub yang baru.
Postur tubuh yang tinggi membuat Bali United tetap kepincut merekrutnya sebagai target man. Selain itu, dia memiliki naluri gol tinggi terutama di dalam kotak penalti. Lerby juga cukup diandalkan dalam mengeksekusi tendangan bebas. (har)
Lerby Eliandry resmi membela Bali United. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)