Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan atau Iwan Bule mengatakan Shin Tae Yong ditarget membawa Timnas Indonesia menjadi juara Piala AFF 2020 yang diundur ke April-Mei 2021.
Konfederasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) memastikan Piala AFF 2020 akan digelar pada 11 April 2021 hingga 8 Mei 2021.
Iriawan menyambut positif keputusan AFF. Iwan Bule mengatakan diundurnya Piala AFF 2020 membuat Timnas Indonesia punya waktu adaptasi dengan pelatih Shin Tae Yong.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Terlebih pelatih asal Korea Selatan itu dibebani target yang sangat berat, yakni membawa Timnas Indonesia untuk kali pertama menjadi juara Piala AFF.
"Dengan ini kami akan menyiapkan tim sebaik mungkin, apalagi kami memberikan target kepada pelatih Shin Tae-yong agar Timnas Indonesia bisa juara di turnamen tersebut," ujar Iwan Bule dikutip dari situs resmi PSSI.
"Kami juga masih menunggu jadwal terbaru untuk sisa pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022, Piala AFC U-19 di Uzbekistan dan Piala U-16 di Bahrain yang infonya akan digelar sekitar awal tahun 2021. Kami berharap pemain tetap semangat dan berlatih keras untuk memberikan yang terbaik untuk timnas Indonesia," sambungnya.
Semula Piala AFF 2020 dijadwalkan berlangsung pada November-Desember 2020. Namun AFF memundurkan jadwal turnamen karena pandemi Covid-19, dengan harapan negara peserta bisa menggelar pertandingan di laga kandang.
"Kami senang dengan dukungan positif yang kami dapatkan dari Asosiasi Anggota kami dan kami dapat menemukan solusi yang cocok di tahun depan, untuk mengadakan turnamen yang sudah kami siapkan," ujar Presiden AFF Khiev Sameth.
"Meski kami sangat menyadari perjuangan melawan pandemi global belum berakhir, kami sangat optimistis untuk Piala Suzuki AFF 2020 berlangsung dalam format penuh karena kami berharap dapat memberikan yang terbaik dari ASEAN di turnamen tahun depan," ucap Sameth.
(har/har/jal)