Jack Brown Cetak Rekor di Timnas Indonesia U-19

CNN Indonesia
Senin, 12 Okt 2020 09:37 WIB
Jack Brown mencetak rekor usai Timnas Indonesia U-19 berhasil menaklukkan Makedonia Utara 4-1 pada laga uji coba di Kroasia, Minggu (11/10).
Jack Brown mulai mencuri perhatian berkat dua gol ke gawang Makedonia Utara. (Dok. PSSI)
Jakarta, CNN Indonesia --

Jack Brown mencetak rekor usai Timnas Indonesia U-19 berhasil menaklukkan Makedonia Utara 4-1 pada laga uji coba di Kroasia, Minggu (11/10).

Brown yang kali ini masuk sebagai pemain pengganti berhasil mencuri perhatian berkat dua gol apik ke gawang Makedonia.

Gol pertama Brown tercipta melalui skema bola mati. Umpan sepak pojok Witan berhasil disambar sundulan terukur ke arah kanan gawang lawan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Gol kedua Brown berasal dari situasi open play. Berada di muka gawang, Brown tidak kesulitan melepas tembakan setelah menerima umpan datar dari Bagas Kaffa.

Banner gif video highlights MotoGP

Dengan demikian, pemain Indonesia berdarah Inggris itu tercatat sebagai pemain pertama yang mampu membukukan brace atau dua gol dalam satu laga selama di Kroasia.

Ini merupakan laga kedua Jack Brown di Kroasia. Debut pemain keturunan Indonesia-Inggris itu tak berjalan dengan baik saat menghadapi Bosnia pada 25 September 2020.

Diturunkan sebagai starter, Brown tak mampu berbuat banyak dan terpaksa ditarik keluar di awal babak kedua. Namun, pemain kelahiran Jakarta itu mampu menebus kepercayaan pelatih Shin Tae Yong lewat torehan dua gol ke gawang Makedonia Utara.

Selanjutnya Timnas Indonesia U-19 akan kembali menghadapi Makedonia Utara dalam laga uji coba yang berlangsung Rabu (14/10). Setelah itu Jack Brown dan kawan-kawan akan menghadapi Bosnia dan Herzegovina.

(jun/jal)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER