Juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir, mengaku tidak takut bersaing dengan Marc Marquez dan menyatakan sebagai fan Valentino Rossi.
Setelah merasa percaya diri pantas menjadi juara dunia kendati tanpa keberadaan Marquez, Mir kembali membicarakan sosok yang menguasai MotoGP sejak 2013 itu.
Berbekal gelar juara, pembalap Spanyol itu siap menghadapi sang senior dalam musim balap tahun depan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jujur, saya tidak takut [bersaing dengan Marquez]. Untuk itulah saya di sini, untuk menang. Marquez adalah orang yang sekarang paling sering menang dan kami menjadi bagian dalam persaingan itu," ujar Mir.
"Tahun ini berlangsung dengan baik, tetapi tahun depan akan ada tantangan indah. Sejak bulan ini, sebelum saya meraih gelar, saya sudah berpikir mengenai musim depan melawan Marc," tambahnya dikutip dari Motosan.
![]() |
Selain beradu cepat pada balapan di seri pertama, Mir sudah memiliki pengalaman bersaing dengan Marquez sejak MotoGP 2019 ketika menjalani musim debut di balapan kelas primer.
Meski sama-sama berasal dari Spanyol, Mir mengaku tidak memiliki karakter seperti Marquez dan justru mengidolakan Rossi yang dianggap sebagai inspirator.
"Orang yang saya observasi paling sering untuk melihat perilakunya apa yang dilakukan atau tidak adalah dia. Dan dia adalah karakter yang saya sadari betul. Bukan karena saya ingin terlihat seperti Valentino, tetapi karena dai mungkin yang paling mirip dengan saya."
"Benar saya tidak punya karakter seperti Marquez. Pembalap lain yang saya suka lihat dan perhatikan secara seksama adalah [Andrea] Dovizioso," tutur Mir.
Live streaming MotoGP Portugal, Minggu (22/11), bisa disaksikan di CNNIndonesia.com, sementara siaran langsung balapan dapat ditonton di Trans7.
(nva/jal)