
Dokter: Duel Tyson vs Jones Harus Dibatalkan

Dokter olahraga Walter Wagner menyebut pertarungan comeback Mike Tyson dengan Roy Jones Jr di Staples Center pada 28 November mendatang perlu dibatalkan.
Menurut Wagner yang lebih dari 40 tahun bertugas di Asosiasi Petinju Profesional Jerman (BDB), duel Tyson vs Jones yang sama-sama berusia lanjut memiliki risiko besar bagi kesehatan.
Lihat juga:Jadwal Mike Tyson vs Roy Jones Jr |
Dengan bertambahnya usia, kemampuan petinju menderita karena pukulan mengalami penurunan. Berbeda dengan petinju yang bisa pulih lebih cepat usai mendapat pukulan.
"Jika petinju tidak melakukan tindakan bersama-sama, kerusakan serius dapat terjadi. Saya tidak memberikan lisensi kepada salah satu dari mereka pada usia 40," kata Wagner dikutip dari DW.
"Seiring bertambahnya usia, hal-hal ini terus menurun. Refleks dan reaksi melambat, bahkan jika tidak disadari. Dari sudut pandang medis, comeback Tyson melawan Jones harus dibatalkan," ucap Wagner menambahkan.
Akibat besarnya risiko dalam pertarungan tersebut, Wagner berharap semuanya harus diperjelas 100 persen secara medis.
Wagner menuturkan, pada zaman dahulu bertarung pada usia di atas 40 hanya bisa terjadi dalam kasus luar biasa.
"Pada usia Tyson, tinju umumnya terlalu berbahaya, meskipun dia terlihat sangat fit dalam video saat latihan," kata Wagner.
Saat ini Mike Tyson berusia 54, sedangkan Roy Jones 51 tahun. Duel ini akan jadi comeback Tyson yang lebih dari 15 tahun pensiun dari tinju, sedangkan Jones baru pada 2018 melakoni pertarungan terakhir.
(sry/nva)[Gambas:Video CNN]

Khabib Ejek McGregor Usai Kalah: Akibat Latihan dengan Bocah
Olahraga • 4 jam yang lalu
Pertama dalam Sejarah, McGregor Kalah TKO di UFC
Olahraga 1 jam yang lalu
McGregor Respons Ejekan Khabib: Ayo Bertarung Lagi
Olahraga 2 jam yang lalu