4 Cara Juventus Tampil di Liga Champions

CNN Indonesia
Kamis, 20 Mei 2021 19:13 WIB
Juventus memiliki peluang terakhir ke Liga Champions musim depan saat melawan Bologna di pekan ke-38 Liga Italia, Senin (24/5) dini hari WIB.
Juventus wajib menang atas Bologna guna menjaga kans ke Liga Champions. (REUTERS/MASSIMO PINCA)
Jakarta, CNN Indonesia --

Harapan Juventus kembali tampil di Liga Champions musim depan masih terbuka. Berikut sejumlah cara yang bisa ditempuh agar masuk empat besar Liga Italia dan bermain di Liga Champions.

Saat ini Bianconeri menempati peringkat kelima klasemen Serie A dengan mengumpulkan 75 poin. Juventus perlu bersaing dengan dua tim lain: Napoli dan AC Milan guna memperebutkan dua tiket Liga Champions tersisa.

Peluang Juventus, Napoli, dan Milan ke empat besar sama, hanya saja jalannya yang berbeda. Penentuan ke Liga Champions tersebut akan dipastikan pada pekan pekan terakhir Liga Italia, Senin (24/5) dini hari waktu Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada matchday ke-38, AC Milan akan dijamu Atalanta yang kini menghuni peringkat kedua klasemen dan sudah mengantongi kuota Liga Champions.

Juventus mendapatkan lawan yang lebih mudah dibanding Milan, karena hanya melawan tim papan tengah Bologna di Stadion Renato Dell'Ara.

[Gambas:Video CNN]

Senasib dengan Juventus, lawan yang dihadapi Napoli juga relatif tidak begitu berat, karena bertemu dengan tim papan tengah lain Hellas Verona.

Di atas kertas, jalan Milan lebih sulit karena melawan Atalanta. Akan tetapi, Atalanta baru saja kalah dari Juventus di final Coppa Italia, Kamis (20/5) dini hari WIB.

Bologna's Takehiro Tomiyasu of Japan, centre, celebrates after scoring during a Serie A soccer match between AC Milan and Bologna, at the San Siro stadium in Milan, Italy, Saturday, July 18, 2020. (AP Photo/Luca Bruno)Bologna jadi lawan terakhir Juventus di musim ini. (AP/Luca Bruno)

4 Cara Juventus Tampil di Liga Champions:

1. Menang Atas Bologna

Dalam posisi saat ini, lolos tidaknya Juventus ke Liga Champions tidak saja ditentukan hasil melawan Bologna. Akan tetapi juga bergantung pada hasil pertandingan Napoli dan Milan.

Banner Live Streaming MotoGP 2021

Akan tetapi, meraih kemenangan lawan Bologna bisa kian membuka kans tim asuhan Andrea Pirlo itu tampil di level elite turnamen antarklub Eropa di musim depan.

Juventus Berharap pada Hasil Atalanta vs Milan

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER