Jadwal Leg 2 Perempat Final Liga Champions
Empat pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions akan digelar pada Rabu (13/4) dini hari WIB dan Kamis (14/4) dini hari WIB. Berikut jadwal siaran langsung perempat final Liga Champions.
Leg kedua perempat final Liga Champions dimulai pekan ini. Delapan klub masih akan berusaha saling sikut memperebutkan empat tiket ke babak semifinal.
Pada hari pertama jadwal perempat final Liga Champions akan menampilkan dua pertandingan menarik, yakni Bayern Munchen vs Villareal dan Real Madrid vs Chelsea.
Kedua pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions itu akan digelar pukul 02.00 WIB pada Rabu (13/4) dini hari.
Menjamu Villareal di Allianz Arena, Bayern Munchen harus menebus kekalahan 0-1 di Estadio de La Ceramica pekan lalu. Hasil laga sebelumnya mengharuskan Die Roten menang dengan selisih dua gol untuk lolos ke semifinal.
"Pertandingan ini, para pemain harus memiliki sisi emosional yang tepat. Setelah itu barulah kami harus memikirkan taktik, teknik, dan bentuk permainan," kata pelatih Bayern Munchen Julian Nagelsmann dilansir laman resmi klub.
"Setiap pemain di Bayern Munchen mampu mengendalikan emosi mereka, kami membutuhkannya di pertandingan seperti ini. Karena itulah saya percaya diri."
Sementara bagi Chelsea, bertamu ke Santiago Bernabeu menjadi tantangan berat karena dia laga sebelumnya mereka kalah 1-3. Hal tersebut memaksa The Blues wajib menang dengan selisih tiga gol untuk melangkah ke semifinal.
"Pertandingan ini akan sulit karena melawan Real Madrid dan kami tertinggal dua gol. Tapi kami tidak kehilangan harapan. kami mampu bertanding dengan baik. Lihat saja nanti, masih ada 90 menit untuk bermain. Kami harus lebih fokus, rendah hati, dan bekerja keras," kata pemain Chelsea Marcos Alonso dilansir laman resmi klub.
Lalu pada Kamis (14/4) dini hari WIB Atletico Madrid akan menyambut Manchester City di Wanda Metropolitano. Kekalahan 0-1 di leg pertama harus diperbaiki tim besutan Diego Simeone demi satu tiket semifinal.
Kemudian di waktu yang sama, Benfica akan bertandang ke Anfield menantang Liverpool. Ini menjadi tugas yang amat berat bagi Benfica demi menjaga defisit 1-3 di leg pertama. Sedangkan Liverpool tetap bisa melaju ke semifinal meski kalah dengan skor maksimal 0-1.
Jadwal Perempat Final Leg 2 Liga Champions 2022
Rabu, 13 April 2022
02:00 WIB Bayern Munchen vs Villareal
02:00 WIB Real Madrid vs Chelsea
Kamis, 14 April 2022
02:00 WIB Atletico Madrid vs Manchester City
02:00 WIB Liverpool vs Benfica