Temui Presiden FIFA, Erick Thohir Bahas Sepak Bola Indonesia

Kementerian BUMN | CNN Indonesia
Kamis, 06 Okt 2022 11:31 WIB
Erick Thohir bertemu dengan Presiden Federation Internationale de Football Association (FIFA), Gianni Infantino di Doha, Qatar, pada Rabu (5/10).
Erick Thohir bertemu dengan Presiden Federation Internationale de Football Association (FIFA), Gianni Infantino di Doha, Qatar, pada Rabu (5/10). (Foto: Arsip Kementerian BUMN)
Jakarta, CNN Indonesia --

Erick Thohir bertemu dengan Presiden Federation Internationale de Football Association (FIFA), Gianni Infantino di Doha, Qatar, pada Rabu (5/10).

Saat itu, Erick menerima ucapan duka atas musibah yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Malang. Kemudian, Erick turut menyampaikan salam dan pesan khusus dari Presiden Joko Widodo kepada Gianni.

Pada kesempatan yang sama, Erick dan Gianni juga membahas berbagai hal yang dapat mendorong kemajuan sepak bola di masa mendatang, khususnya Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dari perbincangan itu, Erick menyatakan bahwa FIFA siap mendukung sepak bola nasional selaku olahraga paling populer di Indonesia untuk jadi kebanggaan rakyat, juga sebagai salah satu pilar yang berkontribusi terhadap kemajuan bangsa.

"Dengan pertimbangan potensi, popularitas, dan perkembangan sepakbola di Indonesia, serta dikaitkan dengan pertumbuhan ekonomi nasional yang konstan, market yang besar, dan kondisi sosial politik yang stabil, organisasi sepakbola internasional itu juga siap memberikan dukungan maksimal," kata Erick.

(rea)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER