Jelang Lawan Malaysia, Ketua PSSI Minta Indonesia U-17 Susul U-20

CNN Indonesia
Sabtu, 08 Okt 2022 19:56 WIB
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan berharap Timnas Indonesia U-17 mengikuti jejak Indonesia U-20 yang ke putaran final Piala Asia jelang melawan Malaysia.
Mochamad Iriawan ingin Indonesia U-17 susul U-20. (ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto)
Jakarta, CNN Indonesia --

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan berharap Timnas Indonesia U-17 mengikuti jejak Indonesia U-20 yang ke putaran final Piala Asia jelang melawan Malaysia di Kualifikasi Piala asia U-17 2023.

Timnas Indonesia U-17 yang saat ini jadi pemuncak klasemen Grup B harus melakoni pertandingan terakhir menghadapi Malaysia di Stadion Pakansari, Minggu (9/20), untuk lolos ke Piala Asia U-17 2023.

Skuad Garuda Asia hanya membutuhkan hasil imbang guna mengantongi tiket lolos tersebut. Saat ini Indonesia unggul dua poin atas Malaysia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jelang menghadapi Malaysia pada pertandingan penentuan, Arkhan Kaka dan kawan-kawan mendapat mandat khusus dari Iriawan yang akrab disapa Iwan Bule.

"Alhamdulillah kami mampu meraih kemenangan, kami harap pemain tetap fokus, kerja keras, dan disiplin," ujar Iriawan dikutip dari situs resmi PSSI.

"Semoga pada laga melawan Malaysia mampu meraih kemenangan dan menemani Timnas Indonesia dan tim U-20 Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia," kata Iriawan menambahkan.

Indonesia U-17 di puncak klasemen Grup B usai menyapu bersih tiga pertandingan dengan kemenangan. Usai menang telak 14-0 atas Guam, Tim Merah Putih membekap Uni Emirat Arab 3-2, dan menang 2-0 atas Palestina.

Komentar senada dilontarkan Menpora Zainudin Amali. Amali berharap Indonesia U-17 melanjutkan tren kemenangan di Kualifikasi Piala Asia U-17.

"Selamat dan apresiasi untuk tim U-17 Indonesia yang mampu meraih kemenangan atas Palestina. Kita ketahui saat ini sedang berduka cita seusai insiden Kanjuruhan, namun malam ini penampilan skuad Garuda Asia sangat luar biasa dan heroik," kata Zainudin Amali.

"Semoga pada laga selanjutnya mereka mampu menang atas Malaysia dan lolos ke putaran final Piala AFC U-17 2022 dengan status juara grup B. Kami harap pemain tetap fokus dan berjuang maksimal," tutur Amali melanjutkan.

[Gambas:Video CNN]



(sry)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER