Blok Tendangan Radja Nainggolan, Kartika Ajie Raih Gelar di Liga 1
Kiper Persita Tangerang Kartika Ajie langsung dapat gelar di Liga 1 usai memblok tendangan keras gelandang Bhayangkara FC Radja Nainggolan.
Pemain asal Belgia keturunan Medan, Radja Nainggolan resmi menjalani debut bersama Bhayangkara FC saat menghadapi Persita Tangerang pada pertandingan Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada Minggu (17/12).
Radja Nainggolan masuk pada menit ke-55 menggantikan Muhammad Ragil. Radja Nainggolan bermain di posisi aslinya yaitu sebagai gelandang tengah.
Pada menit ke-83, Radja Nainggolan memamerkan keahliannya melepaskan tendangan keras atau cannon ball dari luar kotak penalti namun masih dapat diblok kiper Persita Kartika Ajie.
Blok Kartika Ajie yang gemilang tersebut mengantarkannya meraih penghargaan Best Save of The Week Pekan Ke-23 Liga 1 2023/2024.
"Save dari Kartika Ajie terpilih sebagai Best Save of The Week Pekan 23 Liga 1," tulis Liga 1 dalam Instagram resminya, Rabu (20/12).
Beragam komentar netizen pun bermunculan di Instagram Liga 1. Banyak netizen yang menilai Kartika Ajie dapat gelar tersebut hanya karena gara-gara menepis tendangan Radja Nainggolan.
"Beliau menang karena yang shooting Radja, coba kalau bukan Radja pasti yang lain yang menang," kata seorang netizen.
"Lawak, harusnya Kevin [Mendoza] enggak kebobolan [Bali United vs Persib], dia [Kartika Ajie] kebobolan 3 gol kok bisa sih aneh," ucap netizen lainnya.
"Kalau yang nendangnya bukan Nainggolan gak akan terpilih tuh, Padahal lebih berkelas save Mendoza," ujar netizen lainnya.