ANALISIS

Bisakah Yeom Ki Hun Bikin Striker Timnas Indonesia Jadi Tajam?

Abdul Susila | CNN Indonesia
Rabu, 07 Agu 2024 11:27 WIB
Shin Tae Yong akan kembali punya asisten pelatih yang fokus mengurus ketajaman lini depan Timnas Indonesia, Yeom Ki Hun.
Yeom Ki Hun diharapkan bisa meningkatkan ketajaman lini depan Timnas Indonesia. (Tangkapan layar Instagram Yeom Ki Hun)

Mengingat kiprah Radoncic sebagai pelatih striker Timnas Indonesia, sama juga mengingat kembalinya Dimas Drajad dan Dendy Sulistyawan.

Dua penyerang ini dipanggil Shin Tae Yong atas saran Radoncic, juga asisten pelatih lainnya, utamanya Nova Arianto. Hasilnya, Dimas dan Dendy cukup lama bertahan di Timnas Indonesia.

Hanya dalam beberapa pertandingan terakhir keduanya mulai tersisih. Ini tak lain karena Shin punya nama-nama yang lebih menjanjikan, yakni pemain naturalisasi di Eropa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hadirnya Yeom otomatis pula membuat cara pandang Timnas Indonesia melihat lini depan akan berbeda. Setidaknya Shin jadi punya second opinion atau pendapat kedua soal pemanggilan pemain.

Pemain seperti Malik Risaldi, yang sempat dipanggil dan belum debut, bisa saja dipanggil lagi. Dimas dan Dendy tentu pula punya kesempatan masuk radar mantan penyerang Suwon Samsung ini.

Yeom dijadwalkan datang ke Indonesia bersama Shin pada 11 Agustus 2024. Artinya pula Yeom punya cukup waktu melihat langsung atau lewat siaran langsung jajaran pemain Indonesia di Liga 1 2024/2025.

Apalagi Timnas Indonesia akan tampil dua ajang yang berdekatan pada akhir tahun ini. Shin butuh banyak pemain untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala AFF 2024.

Untuk skuad Kualifikasi Piala Dunia 2026 mungkin tak akan banyak berubah, kecuali ada nama pemain yang menonjol di awal Liga 1. Namun untuk Piala AFF 2024 pasti akan ada nama-nama kejutan.

Ramadhan Sananta misalnya, yang kurang tajam bersama Timnas Indonesia racikan Shin, berpeluang jadi harapan. Ketajaman pemain Persis Solo ini bisa mendapat sentuhan lebih klinis.

Karena itu selama Agustus ini Yeom akan melakukan perburuan. Ia harus cepat beradaptasi dengan iklim sepak bola Indonesia, sebab pada 6 dan 10 September sudah tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Lawan yang akan dihadapi pun jagoan Asia, yakni Arab Saudi dan Australia. Tak bisa Indonesia hanya menguatkan sistem pertahanan di dua laga ini tanpa memikirkan ketajaman lini depan.

(abs/rhr)

HALAMAN:
1 2
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER