Fikri/Daniel Usai ke 16 Besar Japan Open: Kami Belum Bisa Main Aman
Ganda putra Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin mengaku belum maksimal usai lolos ke babak 16 besar Japan Open 2024, Rabu (21/8).
Dalam pertandingan melawan pasangan Taiwan, Chiang Chien Wei/Wu Hsuan Yi di Yokohama Arena, Fikri/Daniel menang 21-19, 21-19.
Meski begitu pasangan baru yang menjalani debut pada babak 32 besar Japan Open tersebut terlihat belum optimal pada laga pertamanya.
Fikri/Daniel membuat sejumlah kesalahan yang menguntungkan Chiang/Wu. Bahkan pada gim kedua, Fikri/Daniel nyaris kalah usai tertinggal 18-19.
"Secara permainan, penampilan perdana kami sudah lumayan. Cuma tadi kami masih banyak melakukan kesalahan sendiri. Kami di gim kedua sudah unggul jauh, malah bisa tersusul. Kami belum bisa bermain aman," ujar Daniel usai pertandingan.
"Tadi saat unggul karena gagal satu poin karena kesalahan sendiri, saya lihat lawan jadi tampil percaya diri. Ini akibat kesalahan kami, lawan bisa mengejar. Ke depan kami tidak boleh banyak mati sendiri," tutur Daniel menambahkan.
Salah satu faktor dari mudah membuat kesalahn itu di mana Daniel karena terbawa dengan permainan Chiang/Wu.
"Harus diakui lawan juga tampil bagus. Kuat juga dan kencang pukulannya. Tadi kami sempat terbawa irama permainan lawan ikut bermain kencang-kencangan," ucap Daniel.
Komentar senada dilontarkan Fikri. Mantan pasangan Bagas Maulana ini juga bersyukur lolos ke babak 16 besar Japan Open 2024 tanpa cedera.
"Hanya karena kami sudah sering latihan bareng di pelatnas, jadi masing-masing sudah tahu kelebihan dan kurangan partner. Kami berdua bisa saling mendukung di lapangan," ujar Fikri.
Pada babak 16 besar Japan Open 2024, Fikri/Daniel akan melawan ganda Taiwan lain, Fang Chih Lee/Fang Jen Lee. Fikri sendiri saat masih berpasangan dengan Bagas memiliki pengalaman kalah dari Fang/Fang satu kali, sedangkan Daniel belum pernah melawan Fang/Fang.
"Untuk menghadapi pertandingan babak kedua, saya akan istirahat dulu, recovery dulu untuk mengembalikan tenaga. Semoga besok bisa tampil bagus di lapangan. Segala kekurangan yang ada harus bisa diperbaiki lagi," ucap Fikri.
"Bicara soal kekurangan yang ada pada saya sendiri, faktor kesabarannya. Juga ada mati sendiri. Juga powernya masih kurang karena shuttlecock di sini berkarakter berat."