Ganda Putri Malaysia Juara Indonesia Masters Tanpa Tanding
Pasangan ganda putri Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dinobatkan juara Indonesia Masters 2026 tanpa bertanding.
Partai final ganda putri melawan pasangan Jepang, Arisa Igarashi/Miyu Takahashi di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (25/1) batal digelar. Pasalnya pasangan Jepang mengundurkan diri.
Igarashi/Takahashi mengundurkan diri menjelang pertandingan karena kondisi kurang prima. Takahashi disebut mengalami demam setelah pertandingan semifinal.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kendati tak bertanding, gelar juara ini menjadi penebusan yang manis bagi Pearly-Thinaah, yang finis sebagai runner-up Indonesia Masters 2025 usai dikalahkan wakil Korea Selatan.
Artinya pula ganda putri peringkat kedua BWF ini meraih gelar Super 500 BWF kelima. Dengan demikian pasangan ini tinggal mencari gelar level 1000 untuk pertama kalinya.
Pearly/Thinaan juara Hong Kong Open 2024, Thailand Open 2025, Arctic Open 2025, dan Kumamoto Masters 2025. Mereka juga sempat juara French Open 2022 (Super 750).
Dengan gelar juara pertama 2026 ini Pearly/Thinaah mengincar kejuaraan yang lebih besar. Salah satu ambisi keduanya pada 2026 ini adalah menjadi pasangan nomor satu dunia.
Sementara itu, tunggal putri China, Chen Yufei meraih gelar juara usai mengalahkan tunggal putri Thailand, Pitchamon Opatniputh. Chen Yufei unggul dua gim langsung, 23-21, 21-13.
(abs/jal)