Alasan Malaysia Luncurkan Xpander, 3 Tahun Setelah Indonesia

CNN Indonesia
Selasa, 27 Okt 2020 16:05 WIB
Menurut Mitsubishi Motors Malaysia, pihaknya mesti menyiapkan produksi lokal Xpander sebelum meluncurkannya untuk pasar dalam negeri.
Mitsubishi Xpander. (CNN Indonesia/Rayhand Purnama Karim JP)
Jakarta, CNN Indonesia --

Mitsubishi Xpander akan meluncur di Malaysia pada November, itu berarti lebih dari tiga tahun setelah peluncuran globalnya dilakukan di Indonesia. Mitsubishi Motors Malaysia menjelaskan punya alasan tersendiri mengapa begitu lama menambah Xpander di daftar kendaraan yang dijual di dalam negeri.

CEO Mitsubishi Motors Malaysia Tomoyuki Shinnishi mengatakan peluncuran bukan ditunda, melainkan perusahaan sedang melakukan persiapan agar mobil tersebut tidak hadir secara impor dari Indonesia.

Perusahaan dikatakan melakukan persiapan agar Xpander yang dijual di Malaysia berstatus rakitan lokal atau completly knock down (CKD). Hal ini juga berkaitan supaya harga Xpander bisa bersaing dengan produk merek lain yang sudah dijual di Negeri Jiran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dan penundaan itu karena persiapan perakitan lokal," kata Shinnishi mengutip Paultan, Senin (26/10).

Xpander yang akan dijual di Malaysia merupakan rakitan sendiri di pabrik Mitsubishi di kawasan Pekan, Pahang.

Disebutkan dia kompleks otomotif di Pekan milik DRB-Hicom yang merupakan salah satu pemegang saham Mitsubishi Motors Malaysia.

"Keputusan menempatkan Xpander di Pekan adalah urusan bisnis. Kami sangat memanfaatkan fasilitas DRB untuk membuat produk lebih kompetitif," ungkap dia.

Mitsubishi telah membuka keran pemesanan meski Xpander belum resmi dirilis. Menurut perusahaan peminat mobil tersebut cukup banyak bahkan pesanan tembus 7.400 unit atau jauh melebihi dari target yang ditetapkan, 500 unit.

Shinnishi menambahkan Xpander pada line up produk menjadi bagian rencana jangka menengah Mitsubishi Motors Corporations (MMC) yang salah satunya terfokus pada pasar ASEAN.

Mitsubishi Malaysia dikabarkan akan menjual Xpander di bawah Rp353,1 juta untuk bertarung dengan Toyota Rush dan Honda BRV. Mitsubishi Malaysia juga tidak akan menyertakan varian Cross Xpander seperti yang dipasarkan di Indonesia.

(ryh/fea)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER