GIIAS 2022

Ragam Promo Beli Mobil Mitsubishi di GIIAS 2022

CNN Indonesia
Senin, 15 Agu 2022 15:40 WIB
Mitsubishi memberikan sejumlah program menarik GIIAS 2022.
Mitsubishi menggelar promo di GIIAS 2022. (Foto: CNN Indonesia/Febri Ardani)
Jakarta, CNN Indonesia --

Mitsubishi memberikan sejumlah program menarik terhadap konsumen dalam perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 yang diselenggarakan 11-21 Agustus. Program ini meliputi layanan penjualan terhadap semua produk Mitsubishi.

Untuk diketahui, dalam ajang GIIAS 2022, Mitsubishi membawa beragam produk andalan antaranya Xpander, New Xpander Cross, Pajero Sport, Outlander PHEV, Triton, L300.

Berikut daftar ragam program penjualan Mitsubishi Motors pada GIIAS 2022, berdasarkan model dan tipe:

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

New Xpander

1. Cashback hingga jutaan rupiah berlaku untuk semua varian (validasi faktur Agustus 2022)
2. Gopay Rp2.000.000 untuk SPK selama periode GIIAS (periode validasi faktur sampai dengan 30 September 2022)
3. Program pilihan pembiayaan melalui PT Dipo Star Finance (S&K berlaku):
• DP ringan mulai 10%, atau
• Bunga 0% sampai dengan tenor 2 tahun, atau
• Gratis Asuransi 2 tahun
• Paket Smart Cash dengan bunga 0% gratis asuransi dan biaya admin
• ‎Extended SMART Package 2X perawatan berkala / 1tahun/ 20.000 km (berlaku untuk tenor 5 tahun)
4. Gratis kaca film Konica Minolta
5. Gratis Paket SMART untuk Perawatan/Servis Berkala hingga50.000 km atau 4 tahun (validasi faktur Agustus 2022):
• SMART Silver (untuk semua varian)
• Biaya Jasa (Untuk semua varian)
• Suku cadang, Mitsubishi Motors Genuine Oil & Brake Fluid(sesuai dengan Jadwal Service Booklet)
• Chemical item: Engine flush
• Asuransi Kecelakaan Diri (Personal Accident) selama 1tahun, dengan nominal klaim maksimal hingga Rp5.000.000/orang selama periode*
• Asuransi Kerusakan Ban selama 1 tahun, dengan nominal klaim maksimal Rp. 1.000.000 dan berlaku.

Xpander Cross Old

1. Cashback hingga jutaan rupiah berlaku untuk semua varian(validasi faktur Agustus 2022)
2. Program pilihan pembiayaan melalui PT Dipo Star Finance(S&K berlaku) :
- DP Ringan mulai 10%, atau Bunga 0% sampai dengan tenor 2 tahun, atau Gratis Asuransi 2 tahun
- Paket Smart Cash dengan bunga 0% gratis asuransi dan biaya admin
- Extended SMART Package 2x perawatan berkala / 1tahun / 20.000 km (berlaku untuk tenor 5 tahun)
3. Gratis kaca film V-Kool untuk varian CVT Premium dan kaca film Konica Minolta untuk variant CVT dan M/T
4. Gratis Paket SMART untuk Perawatan/Servis Berkala hingga 50.000 km atau 4 tahun (validasi faktur Agustus 2022):
• SMART Silver berlaku untuk semua varian
• Suku cadang, Mitsubishi Motors Genuine Oil & Brake Fluid (sesuai dengan Jadwal Service Booklet)
• Chemical item: Engine flush, Brake fluid
• Asuransi Kecelakaan Diri (Personal Accident) selama 1tahun, dengan nominal klaim maksimal hingga Rp10.000.000/orang selama periode*
• Asuransi Kerusakan Ban selama 1 tahun, dengan nominal klaim maksimal Rp. 1.400.000 dan berlaku untuk 1 ban selama periode.

New Xpander Cross

1. Gratis kaca film V-Kool untuk varian CVT Premium dan kaca film Konica Minolta untuk variant M/T
2. Gratis Paket SMART untuk Perawatan/Servis Berkala hingga
50.000 km atau 4 tahun (validasi faktur Agustus 2022):
• SMART Silver berlaku untuk semua varian
• Suku cadang, Mitsubishi Motors Genuine Oil & Brake Fluid (sesuai dengan Jadwal Service Booklet)
• Chemical item: Engine flush, Brake fluid

• Asuransi Kecelakaan Diri (Personal Accident) selama 1tahun, dengan nominal klaim maksimal hingga Rp10.000.000/orang selama periode*

• Asuransi Kerusakan Ban selama 1 tahun, dengan nominal klaim maksimal Rp. 1.400.000 dan berlaku untuk 1 ban selama periode*
3. Program Extended SMART Package 2x PM sampai dengan70.000KM (S&K berlaku).

New Pajero Sport

1. Gratis kaca film V-Kool
2. Program pilihan pembiayaan melalui PT Dipo Star Finance(S&K berlaku) :
• SMART Cash, atau
• Bunga mulai dari 0%, atau
• Bebas biaya administrasi
• Extended SMART Package 2X perawatan berkala / 1tahun/ 20.000 km (berlaku untuk tenor 5 tahun)
3. Gratis Paket SMART SILVER untuk Perawatan/Servis Berkala hingga 50.000 km atau 4 tahun (validasi faktur Agustus
2022):
• Biaya Jasa (Untuk semua varian)
• Suku cadang, Mitsubishi Motors Genuine Oil & Brake Fluid (sesuai dengan Jadwal Service Booklet)
• Chemical item: Diesel fuel system cleaner, Engine flush

Outlander PHEV

Pilihan program pembiayaan melalui PT Dipo Star Finance (S&K):

1. Bunga rendah mulai dari 0% sampai dengan tenor 1 tahun, atau Gratis asuransi 2 tahun
2. Gratis Paket Free Maintenance untuk Perawatan/Servis Berkala hingga 50.000 km atau 4 tahun (validasi faktur Agustus 2022):
- Biaya Jasa
- Suku cadang, Mitsubishi Motors Genuine Oil & Brake
- Fluid (sesuai dengan Jadwal Service Booklet)
3. Gratis kaca film V-Kool
4. Gratis standard AC Home Charger beserta instalasinya Pilihan program pembiayaan melalui PT Dipo Star Finance (S&K):
- Bunga rendah mulai dari 0% sampai dengan tenor 1tahun, atau Gratis asuransi 2 tahun
2. Gratis Paket Free Maintenance untuk Perawatan/Servis Berkala hingga 50.000 km atau 4 tahun (validasi faktur Agustus 2022):
Biaya Jasa
Suku cadang, Mitsubishi Motors Genuine Oil & Brake Fluid (sesuai dengan Jadwal Service Booklet)
3. Gratis kaca film V-Kool
4. Gratis standard AC Home Charger beserta instalasinya

Triton 4x4

1. Program penawaran khusus Dipo Star Finance dan leasing lainnya di area tertentu yang terdiri dari:
• DP rendah mulai dari 15% atau
• Bunga 0% sampai dengan tenor 1 tahun
2. Gratis ban MT untuk varian SC & DC HDX
Gratis biaya jasa dan suku cadang (sesuai dengan Jadwal Service Booklet) hingga 40.000 km atau 2 tahun untuk semua varian

Triton 4x2

Program penawaran khusus Dipo Star Finance dan leasing lainnya di area tertentu yang terdiri dari:
• DP rendah mulai dari 15% atau
• ‎Bunga 0% sampai dengan tenor 1 tahun

L300

1. Cashback, atau
2. Program pilihan pembiayaan melalui PT Dipo Star Finance (S&K berlaku):
• Paket Smart Cash dengan bunga 0% dan gratis asuransi serta biaya admin, atau
• Bunga 0% sampai dengan tenor 1 tahun, atau
• DP rendah mulai 10%
3. Hadiah langsung LED TV (program tidak berlaku untuk area Jabodetabek, Banten dan Sumatera).

Direktur Sales dan Marketing MMKSI Tetsuro Tsuchida optimistis tahun ini pemasaran mobil Mitsubishi di GIIAS semakin ramai.

"Acara ini akan semakin ramai didatangi konsumen," kata Tsuchida, Jumat (12/8).

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang fasilitas dan kegiatan MMKSI di ajang GIIAS 2022, kunjungi website MMKSI di www.mitsubishi-motors.co.id

(ryh/mik)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER