Heboh Cahaya Biru yang Dikira UFO

Susetyo Dwi Prihadi | CNN Indonesia
Jumat, 04 Sep 2015 09:19 WIB
Warga Florida, Amerika Serikat, pekan ini dihebohkan dengan video yang menampilkan gerakan cahaya biru yang melesat cepat di langit yang awalnya dikira UFO.
Ilustrasi. (ANTARA FOTO/M Agung Rajasa)
Jakarta, CNN Indonesia -- Warga Florida, Amerika Serikat, pekan ini dihebohkan dengan video yang menampilkan pergerakan cahaya biru melesat dengan cepat di langit. Semua langsung berpikir itu adalah benda terbang tak teridentifikasi alias UFO.

Penglihatan di atas langit tersebut ternyata tak langsung menjadi misteri berkepanjangan. Karena, ada penjelasan ilmiahnya.

Seperti dikutip dari CBS, saat hal itu terjadi, The United Launch Alliance sedang meluncurkan Roket Atlas 5 dari Canaveral Air Force Station Cape Air sebelum fajar menyingsing.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Apa yang dilihat warga Florida saat itu adalah satelit komunikasi Angkatan Laut Amerika Serikat.

"Dibangun oleh Lockheed Martin, itu merupakan pesawat militer AS yang akan menyediakan komunikasi taktis dan dirancang untuk secara signifikan meningkatkan komunikasi dasar bagi pasukan AS," seperti dikutip dari SpaceFlightNow.com.

Roket tersebut dapat terlihat jelas oleh warga karena saat itu Matahari cukup menerangi asap dari roket tetapi kondisi langit jika dilihat dari Bumi masih dalam keadaan gelap karena terjadi sebelum Matahari terbit.

[Gambas:Youtube] (adt/eno)
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER