Pengaruh Besar RAM 2GB di iPhone 6s

Susetyo Dwi Prihadi | CNN Indonesia
Senin, 28 Sep 2015 17:50 WIB
iPhone 6s menggunakan RAM 2 GB untuk pertama kalinya. Lihat saja istimewanya berikut ini.
iPhone 6s dan iPhone 6s Plus sudah dijual perdana di sejumlah negara (REUTERS/Damir Sagolj)
Jakarta, CNN Indonesia -- Penuh kejutan dan rahasia, membuat duet iPhone 6s terasa begitu istimewa ketika diketahui menggunakan kapasitas memori RAM lebih besar dari versi sebelumnya.

Developer aplikasi iOS Hamza Sood berhasil menguak soal besaran RAM di iPhone 6s dan iPhone 6s Plus yang ternyata menggunakan 2GB. Besarnya RAM ini tentu saja menjadi penentu kunci kecepatan.

Memang, iPhone dan iOS berbeda dengan platform lain yang lebih terbuka sehingga konsekuensinya adalah membutuhkan spesifikasi berbeda satu sama lain.
Hasil bongkaran iPhone terbaru (REUTERS/iFixit)

Dengan sistem tertutup dan eksklusif ala Apple, tentu saja RAM bukan menjadi satu-satunya hal krusial di iDevice ini. Walaupun pada kenyataanya sekarang itu memberikan pengaruh besar bagi iPhone 6s dan iPhone 6s Plus.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lihat saja hasil ujicoba yang dilakukan oleh blog teknologi iDownloadblog yang membandingkan kecepatan dan akselerasi grafis antara iPhone 6 Plus (RAM 1 GB) dengan iPhone 6s Plus  (RAM 2 GB).

Berikut hasil ujicoba yang bisa disimpulkan secara keseluruhan sangat membantu mendorong iPhone terbaru jauh lebih cepat dari sebelumnya.
[Gambas:Youtube] (tyo)
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER