Lagi, Twitter Tandai Cuit Trump Surat Suara Pemilu AS Dibuang

CNN Indonesia
Kamis, 05 Nov 2020 07:24 WIB
Media soaial Twitter kembali menandai cuitan calon presiden petahana AS, Donald Trump.
Twitter tandai cuitan Donald Trump. (Foto: Screenshot via twitter @realDonaldTrump)
Jakarta, CNN Indonesia --

Twitter kembali menandai cuitan calon presiden petahana AS, Donald Trump. Twitter kali ini menandai terkait tudingan banyak surat suara di negara bagian Michigan yang diam-diam dibuang.

Sebelumnya Twitter melabeli cuitan Trump yang menyebutkan tentang adanya upaya mencuri suara pemilu

Lawan Trump, Joe Biden berhasil menang di negara bagian Michigan dan mengumpulkan tambahan 16 suara elektoral. Kini, ia telah mengumpulkan 264 suara elektoral.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tim Kampanye Donald Trump merilis pernyataan yang menyebut mereka telah mengajukan permohonan kepada Pengadilan Michigan meminta penghentian penghitungan suara.

Dalam cuitan yang ditandai Twitter, Trump mengklaim sebuah fakta bahwa banyak surat suara yang diam-diam dibuang di negara bagian Michigan. Akibatnya, cuitan Trump disembunyikan dan pengguna harus membuka cuitan itu terlebih dahulu.

"Kami dengan ini mengklaim Negara Bagian Michigan jika, pada kenyataannya, ada sejumlah besar surat suara yang secara diam-diam dibuang seperti yang telah dilaporkan secara luas," ujar Trump di Twitter.

Lebih lanjut, Twitter juga menyediakan tautan ke panduan dan kebijakannya tentang pemilu. Dalam laman itu, Twitter menyampaikan tidak diperkenankan menggunakan layanan Twitter dengan tujuan memanipulasi atau mengganggu pemilu atau kegiatan kewarganegaraan lainnya.

Satu pernyataan yang terbagi menjadi dua cuitan itu juga menyatakan bahwa Trump mengklaim unggul di Persemakmuran Pennsylvania, negara bagian Georgia, dan negara bagian Carolina Utara. Trump juga mengklaim unggul di Michigan.

Klaim dalam cuitan pertama ini tidak disembunyikan dan ditandai Twitter. Akan tetapi, Twitter menyematkan tautan bahwa perhitungan resmi pemilu belum usai.

Tautan itu akan mengalihkan pengguna ke bagian khusus informasi terbaru perhitungan Pemilu AS di Twitter.

(jnp/mik)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER