DAS Indonesia Motor selaku distributor Jeep di Indonesia tengah menggodok peluncuran Jeep anyar untuk menggoda konsumen Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero Sport, dan Nissan Terra.
Chief Operating Officer DAS Indonesia Motor Dhani Yahya menjelaskan mobil tersebut akan diluncurkan di Indonesia pada 2022.
"Jadi kuartal ketiga akhir menjelang kuartal ke empat 2022 kami akan luncurkan SUV tiga baris, masuk ke segmennya Pajero Sport maupun Fortuner di Indonesia," kata Dhani Yahya melalui sambungan telepon, Selasa (1/12).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ia menjelaskan mobil ini kemungkinan bakal menggunakan mesin bensin turbo. Sedangkan rival kuat mereka saat ini identik sebagai SUV bertenaga mesin diesel dengan kapasitas mesin di atas 2.000 cc.
"Ya kemungkinan bukan diesel, tapi lihat saja nanti," ucap dia.
Menurut Dhani, SUV Jeep yang dimaksud akan didatangkan langsung dari pabrik Jeep di India.
Dhani menambahkan SUV Jeep yang akan dijual harganya lebih mahal 10 persen dari ketiga SUV bersasis tangga asal Jepang tersebut. Saat ini Fortuner dilego mulai Rp504,9 juta- Rp704,5 juta, Pajero Sport Rp491,5 juta- Rp702 juta, sedangkan Terra dipasarkan mulai Rp478,9 juta.
"Jadi kami memang menyasar premium market," ucap Dhany.
Di bawah DAS Indonesia Motor, perusahaan juga diketahui akan mulai meluncurkan produk baru mulai tahun depan seperti Compass facelift 1.4 dan all new Grand Cherokee 3.6. Tahun berikutnya atau 2022 giliran all new Grand Cherokee 2.0, dan SUV tujuh penumpang tersebut.
Distributor Jeep di Indonesia kembali berpindah tangan, DAS Indonesia Motor menggantikan Hascar Internasional Motor yang memulai bisnis Jeep sejak Desember 2018 untuk menggantikan peran Garansindo.
DAS Indonesia Motor ditunjuk Fiat Chrysler Automobiles (FCA) sebagai General Distributor untuk seluruh produk Jeep di Indonesia per 1 Juni 2020.
FCA merupakan perusahaan otomotif yang membawahi tiga merek global yakni Jeep, Chrysler, dan Alfa-Romeo. Pada 2019 perusahaan ini sukses mengirim 4,4 juta unit mobil ke tangan konsumen dunia.
DAS dibentuk berdasarkan tiga perusahaan, yaitu Dili Auto Service yang berpengalaman sebagai distributor Jeep negara Timor Leste, dan Thailand, kemudian JHL Group yang memegang sejarah panjang bisnis properti.
JHL Group sendiri salah satu pendirinya adalah Jerry Hermawan Lo yang sempat menarik perhatian masyarakat Indonesia di tengah pandemi Covid-19. Jerry Lo pernah mendatangkan sejumlah tenaga medis ke rumah mewah miliknya untuk melakukan tes virus corona atau Covid-19 pada Selasa (24/3).
(ryh/mik)