Luas dan volume limas adalah rumus matematika yang digunakan untuk mencari lebar serta besaran benda dalam ruang pada sebuah bangun limas.
Benda berbentuk bangun ruang limas banyak ditemukan di kehidupan sehari-hari, contohnya mainan rubik limas, nasi bungkus, piramida Mesir, atap rumah, tenda, dan lainnya.
Lihat Juga : |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dirangkum berbagai sumber, berikut pengertian bangun ruang limas, lengkap dengan rumus luas dan volume, contoh soal beserta cara menghitungnya.
Dikutip dari buku Cerdas Belajar Matematika untuk Kelas X SMA/MA (2007), limas adalah bangun ruang tiga dimensi yang dibatasi oleh satu buah segi -n sebagai alas limas dan beberapa sisi tegak dengan satu titik puncak.
Jenis-jenis limas terbagi menjadi tiga. Ada limas sembarang seperti limas segitiga, segi empat, segi lima; lalu limas beraturan; dan limas bidang empat.
Limas mempunyai beberapa macam bentuk bangun ruang berdasarkan bentuk bangun alasnya, di antaranya:
![]() |
Sama halnya dengan bangun ruang lain, limas dapat dicari luas dan volume dengan menggunakan rumus. Yaitu rumus luas permukaan limas dan rumus volume bangun ruang limas.
Luas permukaan limas = luas alas + luas selubung limas (jumlah luas sisi tegak limas)
Volume limas = 1/3 x luas alas x tinggi
Di bawah ini terdapat contoh soal yang menggunakan rumus luas dan volume limas sekaligus penyelesaiannya.
Soal: Sebuah bangun limas T.ABCD. Memiliki volume limas 2.304 cm3 dan tinggi limas 27 cm. Berapakah hasil dari luas permukaan limas tersebut?
Diketahui: Volume limas T.ABCD = 2.304 cm3 dan Tinggi lumas T.ABCD = 27 cm
Ditanya: Luas permukaan limas T.ABCD?
Volume Limas = Luas alas tinggi 2.304 = 1/3 x luas alas x t.
2.304 = 1/3 x luas alas x t
2.304 = 1/3 x luas alas x 27 cm
Luas alas = 2.304 / 9 (9 adalah hasil bagi dari 27/3)
Luas alas limas = 2.304 / 9 = 265
Jadi, sisi persegi AB yaitu akar dari 265 = 16 cm
Luas permukaan limas = luas alas + luas sisi tegak
Lp = (s x s) + (4 x 1/2 x s x t. selimut)
Lp = (16 x 16) + (2 x 16 x 27) *angka 2 adalah hasil dari 4 dibagi 2
Lp = 256 + 864 = 1.120 cm2
Jadi, luas permukaan limas T.ABCD adalah 1.120 cm2
Lihat Juga : |
Itulah penjelasan tentang rumus luas dan volume limas, lengkap dengan contoh soal yang paling umum ditanyakan.
(avd/fef)