Konsumen Tertipu Beras Premium Palsu

CNN Indonesia
Sabtu, 22 Jul 2017 14:28 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Beras merek “Cap Ayam Jago" dan "Maknyus" yang selama ini dilabeli sebagai beras premium, ternyata merupakan beras subsidi. CNN Indonesia Business mengulas kecurangan ini secara lebih rinci. 

Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim menggeledah sebuah gudang beras milik PT Indo Beras Unggul di Jalan Rengas, Karangsambung, Kedungwaringin, Kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis (20/7) sore. Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Rikwanto mengatakan, penggeledahan itu dilakukan menyusul temuan kecurangan dalam memproduksi beras oleh PT Indo Beras Unggul.

Polisi menyita 1.100 ton beras siap edar. Beras tersebut dilabeli dengan berbagai merek, antara lain 'Cap Ayam Jago', 'Maknyuss', 'Pandan Wangi', dan 'Rojo Lele'. "Ini dioplos seolah-olah kualitas baik padahal dari kualitas rendah dicampur-campur," kata Rikwanto. 

LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER