Ilham Habibie mengundurkan diri dari jabatan Komisaris Utama dan Komisaris Independen Bank Muamalat.
Pengunduran diri putra BJ Habibie itu merupakan bagian dari perubahan Pemegang Saham Pengendali (PSP) yang terjadi di tubuh perusahaan.
"Pengunduran diri Bapak Ilham sebagai Komisaris Utama dan Komisaris Independen Bank Muamalat disebabkan karena telah tuntasnya proses penguatan modal dengan masuknya Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) sebagai Pemegang Saham Pengendali (PSP) Bank Muamalat," ujar Sekretaris Perusahaan Bank Muamalat Hayunaji dalam pernyataan yang diterima CNNIndonesia.com, Selasa (24/5).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pengesahan pengunduran diri ini akan diagendakan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) terdekat.
Adapun jabatan pemilihan komisaris utama akan diserahkan kepada BPKH selaku PSP untuk menentukannya.
Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) menjadi pemegang saham mayoritas PT Bank Muamalat Indonesia Tbk (BMI) usai mengucurkan dana senilai Rp3 triliun. Lewat aksi korporasi tersebut, total kepemilikan saham BPKH di Bank Muamalat naik menjadi 82,7 persen.
Kepala BPKH Anggito Abimanyu menjelaskan BPKH menerima pengalihan saham melalui hibah dari PSP.
PSP sendiri mencakup Islamic Development Bank (IsDB), Boubyan Bank, Atwill Holdings Limited, National Bank of Kuwait, IDF Investment Foundation, dan BMF Holdings Limited sebanyak 7.903.112.181 saham atau setara dengan 77,42 persen.