Jakarta, CNN Indonesia --
Staycation di hotel merupakan salah satu tren yang meningkat drastis di tengah pandemi. Namun, tidak banyak hotel yang bisa memuaskan kaum milenial saat melakukan staycation.
Tidak mudah memuaskan kaum milenial yang dikenal kritis, kreatif, melek teknologi dan aktif di media sosial. Dengan sifat yang dinamis, sulit untuk membayangkan ada hotel yang bisa memuaskan para kaum milenial saat melakukan staycation di sekitar Jakarta.
Aloft South Jakarta mungkin salah satu jawaban terbaik bagi kaum milenial untuk sejenak melepas penat dan menghindar dari kesibukan di Jakarta dengan melakukan staycation.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berada di selatan Jakarta, atau tepatnya di jalan TB Simatupang, Aloft South Jakarta adalah salah satu hotel dalam naungan Marriott International yang berani dalam desain dan program. Dibangun khusus untuk anak muda, hotel ini memiliki desain yang unik dengan tema industri perkotaan dengan tarif terjangkau dan masuk akal.
 Bar WXYZ dan meja biliar di sampingnya. (Dok. Aloft South Jakarta) |
Hotel ini terasa dibangun untuk kaum milenial dan tamu bisnis. Setiap sudut hotel dibangun untuk memenuhi kebutuhan untuk eksistensi dalam Instagram dan jejaring sosial lainnya. Dengan kata lain, setiap sudut hotel ini Instagramable.
Kesan itu yang langsung saya dapat sejak masuk ke lobi Aloft South Jakarta. Tamu hotel sudah langsung disambut oleh NIIO Digital Art, yang merupakan koleksi seni gambar bergerak, saat melakukan check-in.
 Kamar Sky Loft Suite di Aloft South Jakarta. (Dok. Aloft South Jakarta) |
Selain NIIO Digital Art, setiap interior furnitur di lobi hotel merupakan desain dari Fritz Hansen. Artinya setiap meja dan kursi di lobi hotel bisa digunakan untuk melakukan selfie dan layak diunggah ke media sosial.
Lobi hotel juga terdapat bar WXYZ, fasilitas wajib yang ada dalam semua hotel Aloft di seluruh dunia. Selain itu terdapat meja biliar di sebelah kanan bar untuk tamu hotel yang ingin bermain.
 Tipe kamar penthouse di Aloft South Jakarta. (Dok. Aloft South Jakarta) |
Ada lima tipe kamar di Aloft South Jakarta: Deluxe King, Deluxe Twin, Studio, Sky Loft Suite, dan Penthouse Suite. Total ada sekitar 169 kamar di hotel ini. Karena saya melakukan staycation bersama istri dan kedua anak, saya memilih kamar tipe studio yang cukup luas.
Saya sempat berpikir kamar hotel hanya akan sekadar luas, namun ternyata saya salah. Selain luas dan nyaman, kamar terlihat segar dan tentu saja Instagramable. Selain itu kamar yang saya dan keluarga pilih juga nyaman untuk bekerja.
Nilai plus dari kamar studio ini adalah terdapat balkon. Jadi bagi Anda yang perokok, tidak harus bingung atau repot-repot turun ke lobi. Selain itu dari balkon lantai 18 itu pula saya dan keluarga bisa melihat sunrise serta menikmati pemandangan hutan beton Jakarta.
Artikel ini masih berlanjut ke halaman berikutnya...
Tidak lengkap jika staycation dengan keluarga tanpa melakukan aktivitas berenang bersama anak di sore hari. Aloft South Jakarta memiliki Splash pool, yakni kolam renang infinity yang menyuguhkan pemandangan Jakarta Selatan yang memukau.
Berdampingan dengan Southside Rooftop Bar & Lounge, saya dan kedua anak bisa menyaksikan sunset sambil berenang di Splash pool. Melihat matahari terbenam, sambil menemani anak berenang, ditambah sajian makanan ringan dan minuman segar, merupakan salah satu pengalaman yang menyenangkan.
Hari kami tutup dengan makan malam di restoran Fraya yang memiliki konsep all-day-dining. Saya dan keluarga mencoba salah satu menu andalan di restoran tersebut, yakni Chicken Ala Mama dan makanan penutup Klepon Cheesecake. Lengkap sudah petualangan saya dan keluarga di hari pertama.
Keesokan harinya, kedua anak saya kembali memanfaatkan momen untuk berenang di Splash pool pada pagi hari. Sementara saya menyempatkan diri olahraga sejenak di Re:charge Gym yang beroperasi 24 jam. 
 Menu Chicken Ala Mama. (Dok. Aloft South Jakarta) |
Selain terdapat peralatan untuk berolahraga, Re:charge Gym juga memiliki satu spot khusus bagi tamu hotel untuk melakukan yoga yang merupakan floating space. Floating space merupakan salah satu sentuhan unik di hotel ini, yang memungkinkan tamu bersantai dan mengambil gambar yang Insta-worthy.
Aloft South Jakarta juga bisa menjadi salah satu pilihan tempat pertemuan bisnis dan akad pernikahan. Dengan luas 6.253 kaki persegi, terdapat satu ballroom yang luas dengan langit-langit tinggi dan delapan ruang pertemuan dengan area pra-fungsinya sendiri.
 Restoran Fraya di Aloft South Jakarta. (Dok. Aloft South Jakarta) |
Lalu bagaimana dengan protokol kesehatan di hotel ini? Jangan khawatir, hotel ini sudah mendapat sertifikat CHSE. Sejak kali pertama datang, saya dan keluarga sudah merasa nyaman dan aman karena sanitasi yang bagus.
Cek suhu terhadap pengujung dan tamu hotel selalu dilakukan, hand sanitizer tersedia di setiap sudut hotel, setiap karyawan hotel menggunakan APD dan pihak hotel memastikan seluruh karyawan sudah divaksin Covid-19.
 Ruang yoga di Re:charge Gym. (Dok. Aloft South Jakarta) |
Secara keseluruhan saya dan keluarga benar-benar menikmati staycation di hotel ini. Sebuah pengalaman staycation yang cukup berbeda. Pihak Marriott International benar-benar mengkhususkan Aloft South Jakarta untuk melayani pengunjung generasi milenial yang mendambakan gaya jet-setter dan dinamis.
Satu tips bagi yang ingin mencoba staycation di hotel ini, Anda mungkin akan sedikit kesulitan untuk kali pertama memarkir mobil di basement hotel yang memiliki ruang sedikit kecil. Namun setelah usaha kedua, Anda dipastikan akan terbiasa.
Untuk yang ingin menginap di Aloft South Jakarta atau staycation di kota lain, khusus anggota Marriott Bonvoy bisa mendapatkan diskon hingga 20% untuk kamar dan suite serta mendapatkan sarapan untuk anak-anak secara gratis setiap menginap di hotel dan resor pilihan melalui link ini. Hanya dengan mendaftar secara gratis di situs Marriott, Anda bisa mendapatkan penawaran spesial khusus anggota ini yang tersedia dari hingga 30 September 2021 untuk periode perjalanan hingga 31 Desember 2021.
[Gambas:Instagram]