9 Hotel dengan Infinity Pool Terbaik di Indonesia

CNN Indonesia
Minggu, 04 Jul 2021 14:00 WIB
Pemandangan spektakuler infinity pool memberi nuansa berbeda dibandingkan kolam renang. Berikut rekomendasi hotel dengan infinity pool terbaik di Indonesia.
Rekomendasi hotel dengan infinity pool terbaik di Indonesia. (Ilustrasi Foto: AFP/MLADEN ANTONOV)

5. Ayana Resort & Spa

Tempat yang terkenal karena nuansa sunset di Rock Bar ini merupakan salah satu hotel dengan infinity pool terbaik di Indonesia. Infinity pool yang bertajuk Ocean Beach Pool dibangun di atas tebing setinggi 98 meter.

Dari sini, pengunjung dapat menyaksikan matahari tenggelam di Samudra Hindia sembari bersantai di infinity pool.

Ayana mengusung konsep bangunan bale tradisional ala Bali dengan sentuhan desain khas Eropa yang membuatnya terlihat modern namun alami. Desain bangunan juga mengedepankan unsur ruang terbuka hijau yang luas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

6. Patal Kikian Villas

Infinity Pool Patal Kikian VillasPatal Kikian Villas adalah salah satu hotel dengan infinity pool terbaik (Foto: Tangkapan layar web patalkikianvillas.com)

Salah satu permata tersembunyi ini berada di daerah Sidemen, Karang Asem, Bali. Di sini Anda dapat menyaksikan pemandangan dramatis dan kemegahan Gunung Agung.

Tidak seperti yang lainnya, saat kaki melangkah Anda akan disambut nuansa Bali yang kental dan aroma kayu yang merupakan salah satu unsur bangunan sehingga memberikan kesan seperti berada di rumah sendiri.

7. Amanjiwo

[Gambas:Instagram]

Tidak hanya Bali, Pulau Jawa juga memiliki infinity pool terbaik. Salah satunya berada Jawa Tengah lebih tepatnya di Yogyakarta.

Infinity pool yang berada di Amanjiwo menyuguhkan pemandangan Candi Borobudur dan Gunung Berapi sebagai latar belakangnya.

Persisnya terletak di tengah kawasan perbukitan Menoreh yang dikelilingi rimbunan pohon hijau sehingga memberikan nuansa tenang, damai, dan sejuk.

Desain bangunannya pun kental dengan unsur Jawa, yakni mengadopsi bentuk candi dengan penggabungan material kayu dan batu alam.

8. La Cecile

[Gambas:Instagram]

Tidak hanya Bali di Indonesia Timur yang memiliki infinity pool magis. Labuan Bajo yang belakangan ini naik daun, mulai banyak bermunculan hotel dengan infinity pool menawan.

Salah satunya La Cecile Hotel dengan infinity pool yang menyuguhkan pemandangan ala Santorini.

Dari infinity pool, Anda dapat menikmati hiruk pikuk kapal-kapal di Pelabuhan Labuan Bajo sekaligus menyaksikan keindahan matahari terbit dan tenggelam.

Saat kaki melangkah masuk ke dalam bangunan, Anda akan disambut dominasi warna putih dan cokelat yang memberikan nuansa teduh.

9. Dialoog

[Gambas:Instagram]

Di ujung Timur Pulau Jawa tepatnya Banyuwangi, terdapat salah satu infinity pool terbaik di Indonesia. Dialoog memadukan desain bangunan modern dan tropical.

Dari infinity pool Anda disuguhkan pemandangan selat Bali dan Pulau Bali. Aroma laut yang khas akan menyambut Anda saat masuk ke dalam hotel.

Terlebih Dialoog memiliki lahan terbuka hijau yang luas dengan pohon kelapa menjulang yang tertata apik. Sementara bangunannya mengusung konsep modern minimalis dengan kayu sebagai unsur utamanya.

Di tengah pandemi virus Corona, perjalanan wisata masih dikategorikan sebagai perjalanan bukan darurat, sehingga sebaiknya tidak dilakukan demi mencegah penyebaran dan penularan Covid-19, terutama di daerah yang masih minim fasilitas kesehatannya.

Jika hendak melakukan perjalanan antarkota atau antarnegara, jangan lupa menaati protokol kesehatan pencegahan virus Corona, dengan mengenakan masker, mencuci tangan, serta menjaga jarak fisik antarpengunjung. Jangan datang saat sakit dan pulang dalam keadaan sakit.

(imb/fef)


[Gambas:Video CNN]

HALAMAN:
1 2
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER