GEONBAE KOREA

7 Lokasi Syuting Drakor Nevertheless yang Bikin Geregetan

Medarda Edrea Joseph | CNN Indonesia
Sabtu, 28 Agu 2021 09:14 WIB
Restoran tempat Yang Do-Hyuk bekerja bisa disambangi, begitu juga wahana bianglala yang ditumpangi Yu Na-Bi dan Park Jae-Uhn.
Salah satu adegan dalam drakor Nevertheless yang bikin geregetan. (Tangkapan Layar Akun Youtube Netflix Asia)

1. Universitas Ulsan

Kisah utama Nevertheless adalah percintaan mahasiswa dan mahasiswi di sebuah institusi seni di Seoul. Ternyata lokasi syuting adegan kampus dalam serial drama ini dilakukan di dua universitas yang berbeda.

Tempat yang pertama adalah Universitas Ulsan (울산대학교). Universitas ini menjadi sorotan utama publik, karena berada di daerah asal artis Han So-Hee.

Han So-Hee juga dikabarkan lulus dari Sekolah Menengah Seni Ulsan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Universitas Ulsan sendiri terkenal akan Jalan Cherry Blossoms. Sebelum pandemi virus corona melanda dunia, jalanan ini ramai dikunjungi pasangan dan keluarga yang ingin piknik musim semi sambil menikmati bunga sakura yang berguguran.

Lokasi: 93 Daehak-ro, Mugeo-dong, Nam-gu, Ulsan

2. Universitas Nasional Andong

Lokasi kampus yang kedua adalah Universitas Nasional Andong (국립 안동대학교).

Berbagai tempat di sini - mulai dari aula seni, aula musik, lapangan olahraga, sampai kantor pengelola - digunakan sebagai lokasi syuting serial 'Nevertheless'.

Lokasi: 1375 Gyeongdong-ro, Yongsang-dong, Andong, Gyeongsangbuk-do

Park Jae-eon (Song Kang) dan Yoo Na-bi (Han So-hee) dalam Nevertheless.Park Jae-eon (Song Kang) dan Yoo Na-bi (Han So-hee) dalam Nevertheless. (Arsip Jtbc Courtesy of Netflix)

3. Mimiok (미미옥)

Mimiok adalah satu tempat lokasi syuting 'Nevertheles' yang paling banyak dicari.

Restoran ini digambarkan sebagai tempat kerja Yang Do-Hyuk dan tempat "kencan" pertamanya dengan Yu Na-Bi.

Di kehidupan nyata, kedai ini juga menawarkan rangkaian menu mie dan makanan lainnya dengan penggunaan beras asli dari Icheon.

Lokasi: 40-463, Hangangno 3(sam)-ga, Yongsan-gu, Seoul

[Gambas:Instagram]



Artikel ini masih berlanjut ke halaman berikutnya...



7 Lokasi Syuting Drakor Nevertheless yang Bikin Geregetan

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2 3
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER