Drama Kaos 'White Lives Matter,' Kanye West Serang Gigi Hadid
Bukan Kanye West kalau tak punya banyak kontroversi. Nyatanya show kaos White Lives Matter yang digelarnya beberapa waktu lalu masih berujung drama.
Kaos tersebut menuai banyak kritik. Editor Vogue Gabriella Karefa Johnson mengkritik koleksi Yeezy Seasons 9 dengan kaos kontroversial di Paris Fashion Week dan menyebut koleksinya sebagai 'tak bertanggung jawab.'
Ye membalas sindiran tersebut dengan mempertanyakan kredibilitasnya.
"Ini bukan orang fashion, Anda bicara tentang Ye Ima dan Ask Trevor Noah," tulis Ye di samping tangkapan layar unggahan sang editor.
Dalam unggahan lainnya, dia juga menyerang editor tersebut dengan mengolase foto Johnson sambil menulis "Saya Tahu Anna (Anna Wintour) benci boots ini."
Mengutip US Magazine, beberapa jam kemudian,Vogue mengeluarkan pernyataan untuk mendukung Karefa-Johnson dan mengungkapkan bahwa stylist dan West telah membicarakan hal-hal selama "pertemuan pribadi."
"Vogue berada bersama Gabriella Karefa-Johnson, editor mode global kami pada umumnya dan kontributor lama.Dia secara pribadi menjadi sasaran dan diganggu.Itu tidak dapat diterima."
'Serangan' kepada Johnson ini pun ditanggapi oleh supermodel Gigi Hadid dan istri Justin Bieber, Hailey Bieber.
"Anda berharap bisa memiliki beberapa persen dari kecerdasannya," tulis Hadid.
"Kamu tidak tahu haha, Dia mungkin satu-satunya orang yang bisa menyelamatkanmu jika salah satu hal darimu yang bisa digunakan. Seolah-olah semuanya adalah sebuah kehormatan bisa diundang ke acara mu dan membuat orang tak bisa memberikan pendapatnya? Kamu pengganggu dan lelucon."
Selain itu, Hailey Bieber juga mengungkapkan kekagumannya pada Karefa Johnson.
"Rasa hormatku padamu sangat dalam, temanku! Mengenalmu adalah memujamu dan bekerja denganmu adalah suatu kehormatan. Yang paling baik hati. Yang paling berbakat. Yang paling menyenangkan. Yang paling cantik."
Respons Kanye West
Setelah dihujani dengan berbagai kritik atas koleksinya oleh Gigi Hadid dan Hailey Bieber, Kanye West pun bereaksi.
"Mereka tidak ingin wanita kulit hitam cantik yang tak terbantahkan untuk berada di posisi atas," tulis West, 45, melalui Instagram pada Kamis, 6 Oktober.
"Mereka ingin Gigi Hadid dan hidung mancung Hailey Baldloose [Bieber] reli di belakangpabrik industri nonfashion."
(chs)