John Legend Berbagi Resep Tetap 'Hot' di Ranjang, Kunci Pintunya!
Menjaga kehidupan seks tetap sehat jadi cukup sulit saat sudah memiliki anak. Penyanyi John Legend punya rahasia agar kehidupan seks bersama sang istri, Chrissy Teigen tetap 'panas'.
Dalam sebuah podcast, Legend berkata sangat penting mengunci kamar untuk menjaga ranjang tetap 'hangat'. Hal ini untuk menghindari distraksi selama bercinta.
"Anak-anak kita memiliki cara untuk menemukan jalan ke kamar kita, jadi jika kita ingin bersenang-senang, kita harus mengunci pintunya," ujar Legend seperti dikutip dari Huffington Post.
Pelantun 'All of Me' ini mengaku berusaha menjaga 'percikan' di ranjang sejak jadi orang tua. Kesibukan pekerjaan dan mengurus anak berpotensi membuat bercinta jadi rutinitas belaka.
Legend menyarankan buat para orang tua untuk benar-benar menyediakan waktu untuk intim berdua. Kemudian jangan lupa untuk tetap melakukan gestur-gestur romantis meski sudah berstatus sebagai ayah dan ibu.
"Jika Anda membiarkan diri Anda berada dalam kebiasaan, Anda harus pergi berkencan, melakukan beberapa hal, melakukan beberapa hal menyenangkan, melakukan beberapa gerakan romantis," ujarnya.
Januari lalu, pasangan ini menyambut buah hati ketiga yang diberi nama Esti Maxine Stephens. Seperti dilansir dari People, Legend mengumumkan kehadiran Esti dalam sebuah konser privat.
Dalam kesempatan tersebut, dia curhat kalau kurang tidur tapi tetap merasa berenergi setelah menghabiskan waktu lama di rumah sakit.
Sementara itu, orang tua tetap bisa memiliki kehidupan seks yang sehat seperti John Legend dan Chrissy Teigen. Seperti dilansir dari Every Mom, cukup lakukan beberapa tips praktis sebagai berikut.
1. Keluar dari kamar
Ketika seks terasa seperti rutinitas, coba ganti lokasi bercinta. Sediakan waktu untuk sekadar staycation di akhir pekan atau ambil waktu untuk liburan berdua.
Lihat Juga :Sex Education Buat Anak Panduan Pendidikan Seks yang Tepat Buat Anak Sesuai Usia |
2. Seks yang teragenda
Saat sudah jadi orang tua, seks spontan bakal makin susah dan cukup berisiko terlihat oleh anak. Sebaiknya agendakan bercinta seperti Anda mengagendakan meeting atau rapat penting. Agenda bercinta membuat Anda berdua lebih antusias dan punya persiapan.
3. Quicky?
Seks kilat alias quicky sex patut dicoba. Quicky cocok dilakukan pagi hari, sesaat sebelum beraktivitas atau siang hari di saat anak-anak tidur siang.
4. Pakai lingerie
Buat ibu, mungkin suatu tantangan tersendiri untuk mengenakan lingerie zaman masih belum melahirkan. Namun tubuh Anda tetap seksi kok untuk sebuah sesi panas bersama suami!
5. Update foreplay
Foreplay memainkan peranan penting dalam bercinta. Siapa bilang foreplay cuma bisa dilakukan di kamar? Coba mulai dengan pesan-pesan mesra saat suami masih di kantor. Suami pun bisa memulai foreplay sejak pagi dengan membisikkan kata-kata manis sebelum berangkat kerja.
(els/chs)