Kylie Jenner Namai Kelincinya 'Bruce'

Rizky Sekar Afrisia | CNN Indonesia
Kamis, 06 Agu 2015 12:27 WIB
Kylie Jenner punya binatang peliharaan baru berupa kelinci warna abu-abu yang imut. Ia menamainya seperti nama ayahnya sebelum berganti jadi Caitlyn Jenner.
Kylie Jenner punya binatang peliharaan baru. (Getty Images/Craig Barritt)
Jakarta, CNN Indonesia -- Kylie Jenner mungkin merasa kehilangan sosok ayah setelah Bruce memutuskan mengganti penampilan dan identitas dengan nama Caitlyn. Tak ada lagi yang bisa dipanggil Bruce. Kylie lantas menghadiahkan nama itu untuk binatang peliharaan barunya, seekor kelinci imut.

Diberitakan Ace Showbiz, Kylie dan sahabatnya mendapat teman baru berbulu itu sekitar sehari lalu. Ia beberapa kali mengunggah kelinci Bruce ke media sosial, untuk memperkenalkannya kepada para penggemar. "Tambahan ke keluarga Ky dan P. Bagaimana perasaan Anda jika punya seekor kelinci?" tutur penyanyi Pia Mia.
Sebelum memiliki kelinci, Kylie memang sudah punya beberapa binatang peliharaan lain. Ada anak anjing Italian Greyhound bernama Norman dan Bambi. Sejak diadopsi oleh Kylie dan dipamerkan di media sosial, mereka terkenal.

Bruce baru diperkenalkan di Snap Chat oleh Pia. Dalam video Snap Chat yang lain, Kylie terlihat memeluk gemas kelinci baru kesayangannya itu di lengan sembari berkata, "Hai Bruce!" pada kelinci warna abu-abu itu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menjadi binatang peliharan selebriti memang sama saja menjadi bintang. Mereka sering dipamerkan di media sosial. Taylor Swift misalnya, sering memamerkan kecintaannya pada kucing. Miley Cyrus, Jennifer Lawrence, Lady Gaga, Ariana Grande punya anjing kesayangan.

Anjing memang binatang yang paling umum. Tetapi ada juga yang unik seperti merpati dan macan Mike Tyson serta kobra Nicholas Cage.

Beberapa binatang peliharaan bahkan menjadi lebih terkenal dibanding pemiliknya. Sebut saja kucing Karl Lagerfeld, Baby Luv milik Paris Hilton, Grumpy Cat, landak Marutaro, dan sebagainya.

(rsa/rsa)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER