Ariana Grande akan Kembali ke Manchester demi Fan

CNN Indonesia
Sabtu, 27 Mei 2017 06:29 WIB
Ariana Grande menuliskan dengan penuh perasaan ungkapan hatinya pasca serangan bom Manchester. Dengan yakin, Ari akan segera kembali ke kota itu demi fan.
Ariana Grande menuliskan dengan penuh perasaan ungkapan hatinya pasca serangan bom Manchester. Dengan berani, Ari menjamin ia akan kembali ke kota itu demi fan. (REUTERS/Kevork Djansezian)
Jakarta, CNN Indonesia -- Ariana Grande akhirnya bersuara lantang setelah beberapa hari pasca tragedi bom Manchester mengguncang konsernya pada Senin (22/5) lalu. Bahkan, dalam pernyataannya, Ariana mengatakan akan kembali ke Manchester demi penggemarnya.

Ariana menyampaikan hal tersebut melalui sebuah surat panjang menyentuh hati yang ia unggah di media sosial Instagram miliknya, Sabtu (27/5). 

Dalam surat yang berisi ungkapan hati Ariana tersebut, Ariana menyebut bahwa ia berniat menyumbangkan keuntungan konser di Manchester Arena tersebut kepada para korban dan keluarganya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Lebih dari itu, Ariana juga berencana menggelar sebuah penggalangan dana untuk membantu mereka yang terdampak dari aksi teror yang menewaskan 22 orang tersebut.

Ledakan bom di Manchester Arena terjadi sesaat setelah Ariana usai manggung dalam rangka bagian the Dangerous Women Tour. Ledakan tersebut cukup besar dan bertepatan ketika penggemar Ariana tengah berkumpul.

Pelaku bom Manchester yang diketahui dilakukans secara bunuh diri itu ternyata adalah pemuda 22 tahun keturunan Libya yang tinggal di Manchester selatan bernama Salman Abedi. Pihak kepolisian sudah mengamankan keluarga dan kerabat pelaku.

Dalam surat yang diunggah Ariana itu, pelantun Dangerous Women tersebut juga menyebut bahwa upaya penggalangan Ariana mendapat dukungan dari berbagai pihak.

Ariana akan menyampaikan informasi lebih lanjut tentang konser tersebut.

Ungakapan hati Ariana Grande dan upaya menguatkan para penggemarnya tercantum dalam surat seperti berikut:

[Gambas:Instagram]

Hati, doa, dan duka terdalam saya bersama dengan korban serangan Manchester dan yang mencintai mereka.

Tidak ada yang saya atau siapa pun bisa lakukan untuk menghilangkan sakit yang kalian rasakan atau membuat kondisi ini menjadi lebih baik.

Namun, saya menyampaikan akan melakukan apa pun yang bisa saya lakukan untuk kalian, kapan pun kalian membutuhkannya.

Satu-satunya hal yang dapat kita lakukan saat ini adalah memilih bagaimana kondisi ini mempengaruhi kita dan bagaimana kita hidup ke depannya keluar dari kondisi ini.

Saya tidak berhenti memikirkan para penggemar saya, dan kalian semua, sejak kejadian tersebut. Semua yang kalian lakukan dalam menghadapi ini banyak menginspirasi dan membuat saya lebih bangga dari yang kalian tahu.

Belas kasih, kebaikan, cinta, kekuatan, dan kebersamaan yang kalian tunjukkan satu sama lain selama sepekan terakhir sejatinya adalah perlawanan dari tindakan keji yang terjadi pada Senin lalu.

KALIAN sangat berbeda.

Saya minta maaf atas sakit dan takut yang mesti kalian rasakan juga trauma yang kalian hadapi.

Kita tidak akan pernah mengerti mengapa kejadian seperti ini ada karena hal itu bukanlah sifat alami manusia, yang mana tidak seharusnya kita gentar menghadapinya.

Kita tidak akan berhenti atau hidup dalam ketakutan.

Kita tidak akan membiarkan ini memecah kita.

Kita tidak akan membiarkan kebencian menang.

Saya tidak ingin melanjutkan sisa tahun ini tanpa melihat penggemar saya dan menguatkan mereka, sama seperti yang mereka lakukan kepada saya.

Tindakan kita atas kekerasan ini haruslah membuat kita semakin merapatkan barisan, membantu sesama, lebih banyak mencintai sesama, bernyanyi lebih kencang, dan hidup lebih baik dan bijak dari sebelumnya.

Saya akan kembali ke kota penuh keberanian Manchester demi menghabiskan waktu bersama penggemar saya dan menyumbangkan keuntungan dari konser juga mengumpulkan dana untuk para korban serta keluarganya.

Saya ingin berterima kasih kepada teman-teman musisi dan lainnya yang ikut bergabung sebagai bentuk ekspresi cinta untuk Manchester.

Saya akan memberikan informasi lebih lanjut kepada kalian sesegera mungkin.

Sejak kita memulai the Dangerous Woman Tour bersama-sama, saya mengatakan dalam acara ini, lebih dari apapun, adalah tempat teraman bagi penggemar saya.

Sebuah tempat untuk mereka dapat merdeka, merayakan, menyembuhkan, untuk merasa aman, dan menjadi diri mereka sendiri. Untuk bertemu teman daring mereka. Untuk mengekspresikan diri mereka sendiri.

Kejadian ini tidak akan mengubah semua itu.

Ketika kalian menjadi bagian dalam acara saya, kalian melihat kerumunan yang cantik, beragam, tulus, dan bahagia.

Ribuan orang, secara menakjubkan sangat beragam, semua ada di sana untuk satu alasan, musik.

Musik adalah sesuatu yang semua orang di Bumi ini dapat saling berbagi.

Musik penting dalam menyembuhkan kita, membawa kita dalam kebersamaan, membuat kita bahagia.

Jadi itulah yang akan terus terjadi bagi kita.

Kami akan melakukannya bagi mereka yang telah meninggalkan kita, orang yang mereka cintai, penggemar saya, dan semua yang telah terdampak oleh tragedi ini.

Mereka akan terus ada dalam benak dan hati saya setiap harinya dan saya akan terus memikirkan mereka dalam tiap yang saya lakukan sepanjang sisa hidup saya.

Ari.
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER