Patung Missy Elliott di Tengah Konflik Supremasi Kulit Putih

CNN Indonesia
Senin, 21 Agu 2017 11:45 WIB
Seorang penggemar Missy Elliott menyarankan agar sang rapper punya patung konfederasi di kampung halamannya, Portsmouth, Virginia.
Missy Elliott disarankan untuk jadi patung konfederasi di Virginia. (Matthew Emmons-USA TODAY Sports)
Jakarta, CNN Indonesia -- Perdebatan soal keberadaan patung konfederasi ‘memecah-belah’ Amerika Serikat beberapa pekan belakangan. Bentrok yang terjadi di Charlottesville dua pekan lalu pun diawali protes masyarakat atas keputusan pemerintah memindahkan patung konfederasi dari taman.

Unite the Right tidak ingin patung Jenderal Konfederasi Robert E. Lee dipindahkan.

Kini warga Virginia kembali bersuara, masih soal patung konfederasi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Seorang warga bernama Nathan Coflin membuat petisi menyuarakan penentangan terhadap patung-patung konfederasi. Ia mengusulkan agar salah satu putra daerah Virginia saja yang dipasang, Missy Elliott. Ia merupakan kelahiran Portsmouth, Virginia.

Coflin mengusulkan agar salah satu monumen di Portsmouth diganti dengan patung Elliott.

Petisi itu dilatari atas fakta bahwa sang rapper lahir di Portsmouth, Virginia pada tahun 1971. Coflin percaya, patut dihormati dengan punya patung sendiri di kota kelahirannya.


"Untuk memperoleh patung ini perlu banyak persiapan dan mungkin Anda akan bertanya apakah ini layak untuk dilakukan?” tulis Coflin, mengawali petisi yang ditujukan kepada Walikota John Rowe. "Saya katakan ya [layak],” ia menjawab sendiri pertanyaan retorisnya.

Ia melanjutkan, “[Saya] meminta Anda untuk bergabung dengan saya melakukan ini. Bersama-sama, kita dapat melepaskan supremasi kulit putih, membaliknya, dan menggantikannya.”

"Missy adalah kita semua. Missy adalah segalanya [dan] Konfederasi tidak."


Elliott sendiri memang perempuan berkulit berwarna, sehingga penempatan patungnya akan jadi gebrakan tersendiri bagi pendukung supremasi kulit putih, yang sempat bentrok. Rapper pemilik lagu Work It itu dianggap sebagai simbol yang berjasa bagi kampung halamannya.

Elliott tumbuh dengan menjadi penyanyi gereja. Masa kecilnya tidak mudah. Ibunya disiksa secara fisik oleh sang ayah. Ia juga pernah dilecehkan oleh saudara sepupunya sendiri. Situasi itu berakhir saat Elliott dibawa pergi ibunya pada usia 14 tahun.

Ia mengawali karier sebagai penyanyi R&B pada 1990-an. Sejauh ini ia punya enam album, sempat tampil di enam judul film dan belasan acara televisi.

[Gambas:Youtube]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER