Jakarta, CNN Indonesia -- Girlband
Red Velvet baru saja merilis album mini
Summer Magic beserta lagu
Power Up pada Senin (6/8) sore. Namun, dalam waktu singkat karya baru dari grup yang beranggotakan Irene, Seulgi, Wendy, Joy, dan Yeri ini mendapatkan sambutan yang cukup besar.
Lagu
Power Up langsung merajai sejumlah tangga musik Korea Selatan, beberapa jam setelah dirilis. Tangga musik Melon, Genie, Bugs, Mnet, Naver, dan Soribada mereka kuasai.
Tidak hanya meraih kesuksesan di negara mereka berasal, album mini
Summer Magic bahkan menduduki puncak iTunes Album di seluruh dunia. 'Magisnya' album mini itu bahkan mengalahkan album baru kekasih Kylie Jenner, Travis Scott yang berjudul
ASTROWORLD.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Power Up sendiri adalah satu dari tujuh lagu yang mengisi
Summer Magic. Dalam video musik yang juga dirilis kemarin, Red Velvet tampil khas dengan warna-warna ceria. Penampilan itu sesuai dengan tema lagu yang membangkitkan semangat pada hari-hari musim panas.
Summer Magic adalah album mini keenam Red Velvet, sekaligus menjadi album kedua mereka pada 2018, setelah merilis
The Perfect Red Velvet Januari lalu. Billboard telah mengonfirmasi pada SM Entertainment pekan lalu bahwa ada hubungan antara dua album itu.
Mengutip
Soompi, Red Velvet memulai debut pada 2014 dengan lagu
Happiness. Sejak saat itu, Red Velvet telah menjadi salah satu girlband paling terkenal di Korea Selatan.
[Gambas:Youtube]Mereka disebut sebagai salah satu musisi K-pop terbaik dengan empat album yang berhasil menduduki peringkat pertama di tangga musik World Albums sejak 2015.
(rsa)