Jakarta, CNN Indonesia --
BLACKPINK menjadi grup perempuan K-pop pertama yang memperoleh sertifikasi emas dari Recording Industry Association of America (RIAA). Lagu yang mendapat sertifikasi adalah
DDU-DU DDU-DU yang dilepas pada tahun 2018 sebagai
comeback mereka setelah dua tahun.
Untuk mendapatkan sertifikat ini, sebuah karya musik harus berhasil terjual sebanyak 500 ribu unit. Satu unduhan permanen digital terhitung sebagai satu unit, dan 150
streaming lagu atau
streaming video juga terhitung satu unit.
Lagu
DDU-DU DDU-DU sebenarnya telah mendapat sertifikasi pada 15 Agustus lalu, namun judul itu baru muncul di website resmi RIAA pada Jumat (23/8).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelum BLACKPINK, solois Korea Selatan yang pertama kali mendapat sertifikasi gold dari RIAA adalah PSY dengan lagu ikoniknya
Gangnam Style, sedangkan grup K-pop pertama yang memperoleh status sama adalah BTS dengan single
MIC Drop versi remix.
Sejak awal perilisan,
DDU-DU DDU-DU sudah mendapatkan posisi cemerlang di tangga lagu lokal. Single ini merajai tangga lagu dalam negeri Korsel dan mendapatkan status
All-kill selama 93 jam. Durasi ini merupakan waktu terlama yang pernah dicatat oleh grup idola K-pop perempuan.
Lagu itu pun sempat merajai tangga lagu Gaon selama empat minggu. Untuk hitungan per Agustus 2019,
DDU-DU DDU-DU telah diputar sebanyak 1,3 milliar kali di seluruh dunia, menjadikannya sebagai lagu yang paling banyak diputar dari sebuah grup K-pop.
DDU-DU DDU-DU juga memenangkan penghargaan lagu pilihan dari grup musik di Teen Choice Awards 2019. Sedangkan untuk BLACKPINK sendiri, tahun ini mereka menjadi nomine sebagai grup terbaik di Video Music Awards (VMA) 2019, bersaing dengan BTS.
[Gambas:Video CNN] (taj/rea)