Kanye West Kenang Kobe Bryant di 'Ibadah' Tengah Malam

CNN Indonesia
Selasa, 28 Jan 2020 07:33 WIB
Melalui penampilan dalam 'ibadah' tengah malam mingguan, Kanye West mengenang Kobe Bryant yang meninggal dalam kecelakaan helikopter pada Minggu (26/1).
Melalui penampilan dalam 'ibadah' tengah malam mingguan, Kanye West mengenang Kobe Bryant yang meninggal dalam kecelakaan helikopter pada Minggu (26/1). (AFP Photo/Jewel Samad)
Jakarta, CNN Indonesia -- Melalui penampilan dalam "ibadah" tengah malam mingguan, rapper Kanye West mengenang legenda NBA, Kobe Bryant, yang meninggal dalam kecelakaan helikopter pada Minggu (26/1).

"Kobe di sini. Kobe di sini malam ini," ujar West dalam video yang ia unggah di Instagram.

[Gambas:Instagram]

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam video itu, West terlihat melantunkan rap di tengah paduan suara yang melingkar di sekitarnya. Suara keyboard mengalun pelan di belakangnya.

West rutin menggelar semacam ibadah bersama kelompok gospel tiap minggu sejak awal 2019 lalu, menjelang perilisan album Jesus Is King.

Pada ibadah kali ini, istri West, Kim Kardashian, juga hadir. Dalam sejumlah video di fitur Story di Instagram milik Kardashian, terlihat Chance The Rapper juga menyumbangkan lagu untuk mengenang Bryant.

Sebelumnya, Kardashian mengunggah foto Bryant dan anaknya yang juga tewas dalam kecelakaan, Gianna, melalui Instagram.

"Saya berdoa untuk keluarga Bryant, keluarga Altobelli, dan keluarga semua yang menjadi korban tragedi tak terpikirkan ini. Selamat beristirahat, legenda," tulis Kardashian di keterangan foto itu.

[Gambas:Instagram]

Bersamaan dengan Kardashian, West juga mengunggah serangkaian foto dan video untuk mengenang Bryant melalui Instagram.

Dalam salah satu foto, West menulis, "Kobe, kami mencintaimu. Kami berdoa untuk keluargamu dan mengapresiasi hidup yang kamu jalani dan semua inspirasi yang kau berikan."

[Gambas:Instagram]

(has)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER