Jakarta, CNN Indonesia --
Sederet film baru Korea bisa ditonton penggemar di layanan streaming sepanjang 2022. Sekitar enam film baru Korea bisa dinikmati fan melalui layanan streaming Netflix pada tahun ini.
Film-film yang bakal dirilis mengusung berbagai genre, mulai dari drama romansa hingga aksi laga memukau. Cerita yang diangkat juga layak dinantikan karena unik dan segar.
Berikut daftar film baru Korea tayang 2022 di Netflix.
1. Love and Leashes
Love and Leashes mengusung kisah cinta berbeda antara laki-laki unik dengan perempuan yang tak sengaja menemukan rahasianya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Film ini menjadi debut Seohyun Girls' Generation di layar lebar setelah tampil menawan dalam sederet drama, seperti Private Lives.
Dalam Love and Leashes, member termuda SNSD ini bakal beradu peran dengan aktor yang tengah naik daun Lee Jun-young. Jun-young terkenal lewat musikal Swag Age: Shout hingga drama Please Don't Hate Him.
Love and Leashes dijadwalkan tayang pada 11 Februari 2022.
[Gambas:Youtube]
2. Yaksha: Ruthless Operations
Mengusung genre laga tentang mata-mata, Yaksha: Ruthless Operations mengikuti kisah seorang pria keji yang dikenal sebagai Yaksha (Sul Kyung-gu), kepala tim spionase luar negeri.
Bintang Squid Game Park Hae-soo juga bergabung sebagai Ji-hoon, jaksa yang turun jabatan ke Shenyang karena terlalu patuh pada aturan.
Film ini menjadi comeback sutradara Na Hyun setelah terakhir kali mengadaptasi Inseparable Bros (2019) dan membuat film laga Prison (2017).
 Foto: (jeongkyunghwa via Netflix) Sul Kyung-gu dalam film Korea Yaksha: Ruthless Operations. |
Lanjut ke sebelah...
3. Carter
Carter bakal mengisahkan seorang agen dengan amnesia yang tengah berada di sebuah misi misterius. Joo Woon yang sebelumnya bermain di drama aksi Alice bakal melakoni peran yang lebih ekstrem di film ini.
Jung Byung-gil yang telah memproduksi berbagai film laga akan menjadi sutradara untuk film Carter.
 Foto: (Arsip Netflix) Joo Won dalam film Korea Carter. |
4. Seoul Vibe
Sekelompok pengemudi berbakat yang dikenal sebagai tim Sangedong Supreme bakal mengungkap korupsi di balik dana gelap. Berlatar di tengah gemerlap Olimpiade Seoul 1988, film ini akan menggambarkan aksi kejar-kejaran di kota Seoul yang padat.
Yoo Ah-in, Ko Kyung-pyo, hingga Lee Kyoo-hyung menjadi nama-nama bintang yang bakal bermain di film ini.
 Foto: Netflix Para pemain film Korea Seoul Vibe |
5. 20th Century Girl
20th Century Girl bakal mengisahkan kehidupan anak muda berusia 20-an yang penuh dengan momen berwarna tentang cinta dan persahabatan.
The 20th Century Girl dibintangi Kim You-jung, Byeon Woo-seok, Park Jung-woo, dan Roh Yoon-seo. Bang Woo-ri yang memenangkan penghargaan Film Pendek Terbaik untuk Mrs. Young di Blue Dragon Awards bakal mengisi posisi sutradara.
 Foto: (Arsip Netflix) Kim You-jung dalam film Korea 20th Century Girl |
6. JUNG_E
JUNG_E mengisahkan Bumi yang hancur pada abad 22 dan tak bisa dihuni lagi. Di tengah kekacauan, terjadi perang internal di sebuah suaka tempat manusia berlindung. Kemenangan bertumpu pada upaya mereka mengkloning tentara bayaran legendaris JUNG_E menjadi robot.
JUNG_E menjadi film dengan tema unik yang menggabungkan distopia dan teknologi. Film ini disutradarai Yeon Sang-ho (Train to Busan, Peninsula, Hellbound) dan dibintangi Kang Soo-youn, Kim Hyun-joo, dan Ryu Kyung-soo.
 Foto: (Arsip Netflix) Jung_E menjadi film Korea terbaru yang diarahkan Sutradara Yeon Sang-ho. |