
Sadako Jadi Vlogger, Pamer Kamar hingga Mengaku Takut Hantu

Sadako, hantu yang menakuti banyak orang jelang akhir 90-an lewat film The Ring, kini merangkak keluar dari sumur serta layar televisi untuk masuk ke YouTube. Kali ini, Sadako Yamamura kembali dan hadir sebagai vlogger.
Dalam saluran itu, lagi unsur seram atau menegangkan dari Sadako yang dikenal dulu. Ia kini terasa akrab dengan para penonton lewat saluran YouTube Sadako no Ido Kurashi atau yang berarti Kehidupan Sadako yang Baik.
Ia mengunggah video pertamanya pada 5 Maret atau bertepatan dengan Hari Sadako, salah satu video awal Sadako bertajuk 'Saya Sadako! Saya mulai di YouTube. Tolong tonton Room Tour.'
Kesan bersahabat itu pun semakin terlihat dan terasa lewat banyaknya emoji yang digunakan untuk judul video tersebut. Sadako pun menggunakan efek-efek suara menggemaskan untuk videonya tersebut.
Namun, ia tetap mempertahankan satu hal di hadapan penggemar. Ia sama sekali tidak berbicara dalam video. Komunikasi hanya dilakukan melalui gerakan tangan serta subtitle.
![]() Sadako melakukan tur ruangan dalam video awal sebagai Vlogger beberapa hari lalu. |
Dalam video awal, Sadako memperkenalkan dirinya berjalan-jalan di jalan perumahan dengan latar belakang musik yang sangat ceria, dan memberi tahu bahwa ingin menunjukkan kepada semua orang kehidupan pribadinya sebagai seorang aktris.
Dia kemudian mengatakan akan memberi penonton tur ke rumahnya. Dalam adegan selanjutnya, dia merangkak keluar dari TV untuk masuk ke kamarnya.
Sadako memiliki kamar bergaya Jepang yang luas, televisi hingga 'sumur' muat di sana. Sadako menjelaskan bahwa sumur adalah tempat dia tidur, sedangkan beranda yang bagus di luar adalah tempat dia membaca naskahnya.
Sadako Takut Hantu
Tak hanya itu, dalam video selanjutnya, Sadako menjawab 100 pertanyaan dari fan. Dari sana, penggemar mengetahui bahwa Jujutsu Kaisen merupakan manga favortinya.
Ia juga mengaku butuh waktu lama untuk menyisir rambut yang benar-benar menjadi mahkota sekaligus ciri khasnya.
Kepada fan, Sadako juga mengaku selalu menghindari masuk rumah berhantu karena menyeramkan dan takut melihat hantu.
Berdasarkan pantauan pada Jumat (11/3) siang, channel YouTube Sadako telah mengunggah sekitar 10 video dan memiliki lebih dari 48,3 ribu subscriber.
Sadako pertama kali muncul dalam novel horor misteri Ring karya Koji Suzuki yang terbit pada 1991. Novel tersebut begitu populer. Tujuh tahun setelah itu, film The Ring tayang dan berhasil mengikuti kesuksesan novel.
Hampir semua film yang menampilkan Sadako melibatkan rekaman video terkutuk, apabila seseorang menontonnya, mereka akan dibunuh tujuh hari kemudian oleh Sadako yang merangkak keluar dari layar TV.
Penampilan terakhir Sadako adalah pada 2017 dalam Rings, adaptasi Amerika ketiga dari novel tersebut.
Lihat Juga : |
[Gambas:Video CNN]