Venna Cerita Detik-detik Alami KDRT Ferry: Bi, Jangan Bunuh Aku

CNN Indonesia
Selasa, 17 Jan 2023 15:00 WIB
Venna Melinda cerita sempat meminta Ferry Irawan untuk tidak membunuhnya ketika dugaan KDRT terjadi.
Venna Melinda cerita sempat meminta Ferry Irawan untuk tidak membunuhnya ketika dugaan KDRT terjadi. (CNN Indonesia/ Muhammad Feraldi)
Jakarta, CNN Indonesia --

Venna Melinda sempat menceritakan detik-detik dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan Ferry Irawan di Kediri sekitar dua pekan lalu. Ia mengklaim sempat meminta Ferry untuk tidak merenggut nyawanya.

Permintaan itu disampaikan setelah cek-cok terjadi dan Ferry disebut menekan tulang hidungnya hingga mengeluarkan darah. Venna pun sempat mencoba mencari pertolongan dari orang lain sebelum dihalangi Ferry.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kala itu, ia sempat meminta tolong kepada salah satu janitor hotel. Namun, petugas itu menjauh karena disuruh Ferry Irawan. Venna pun tetap berteriak minta tolong, termasuk untuk menghubungi polisi.

"Yang ada di pikiranku adalah harus mengambil handphone supaya aku bisa foto (bukti). Akhirnya aku loncat lagi ke kamar, habis itu dia ambil aku. Dia dorong lagi aku ke sudut tembok," cerita Venna Melinda di Pagi Pagi Ambyar, Senin (16/1).

"Di situ aku merasa, 'Ini mati aku' karena dia sudah beringas. Terus aku enggak tahu kenapa aku bisa punya pikiran, aku tatap mata Ferry dan bilang 'Bi, jangan bunuh aku. Ingat kamu punya ibu perempuan. Kamu punya adik perempuan," ungkap Venna.

Tatapan Ferry, kata Venna, mulai berubah ketika mendengar permintaannya tersebut. Hal itu menjadi kesempatan baginya untuk mengambil handphone dan menghubungi siapa saja untuk mencari pertolongan.

Venna melakukan panggilan video diangkat ketua DPD Partai Perindo. Venna kala itu berada di Kediri untuk mengunjungi daerah pemilihan (dapil) sebagai bakal calon legislatif.

"Aku cuma bilang, 'Mas tolong aku mas'. Dia pikir aku kecelakaan, 'mbak kecelakaan?' 'Enggak, hidungku kayaknya patah, tolong aku. Aku dipatahin suamiku.' Aku pikir itu patah karena sakitnya luar biasa. 'Tolong saya panggil polisi.'"

Lanjut ke sebelah...

 

[Gambas:Video CNN]



Alasan Venna Melinda Yakin Laporkan KDRT Ferry Irawan

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER