Haddad Alwi Curhat Pernah Difitnah Benci Sahabat Rasul

CNN Indonesia
Sabtu, 25 Mar 2023 03:45 WIB
Musisi Haddad Alwi mengaku dirinya sering difitnah selama berkreasi menciptakan lagu religi.
Musisi Haddad Alwi mengaku dirinya sering difitnah selama berkreasi menciptakan lagu religi. (Detikcom Photo/Ari Saputra)
Jakarta, CNN Indonesia --

Musisi Haddad Alwi mengaku dirinya sering difitnah selama berkreasi menciptakan lagu religi. Ia sering disebut membenci sahabat nabi.

Dalam acara FYP Trans7, Jumat (24/3), Haddad Alwi bahkan berani menantang balik mereka yang memfitnahnya demi membantah tudingan tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya ini selalu difitnah membenci sahabat dan istri nabi. Saya sampai bilang, 'ayo sumpah Al-Qur'an kalau saya sampai seperti itu, mana buktinya?'," kata Haddad.

Tudingan itu disebut karena Haddad Alwi dianggap lebih sering membahas soal Rasululllah dan keluarganya, alih-alih para sahabat serta istri Rasul.

"Ketika saya membawakan tentang Rasulullah, bukan berarti harus membenci sahabat dan istri, itu yang harus dipahami," lanjutnya.

"Tapi sekarang ini yang usir malah jadi sahabat," imbuhnya.

[Gambas:Video CNN]



Diberitakan detikHot, Haddad Alwi juga mengisahkan dirinya pernah dipersekusi dan diminta turun di panggung, hingga jadwal manggungnya dibatalkan. Hal itu pun diakui sebagai titik terendah dalam kariernya.

Salah satunya terjadi di Sukabumi pada 2019 lalu. Pengacara Hadad Alwi, Muannas Alaidid menyebut kliennya tengah membacakan selawat, tapi dianggap mengisi ceramah sehingga diturun paksa.

Pengusiran Haddad Alwi ini sempat beredar viral di media sosial. Namun kini Haddad menyebut telah memaafkan orang-orang yang membenci ataupun memfitnah dirinya.

"Saya selalu mengatakan Demi Allah saya ini puasa, saya memaafkan orang yang memfitnah saya, saya maafkan Anda enggak usah ragu," kata Haddad, dikutip dari detikHot, Jumat (24/3).

"Demi Allah maafkan enggak ada orang punya salah sama saya, sudah saya maafkan semuanya, saya diberi hidayah sama Allah," lanjutnya.

Menurut Haddad, memaafkan mungkin sulit dilakukan saat awal. Mamun baginya, menjadi pihak yang memaafkan lebih dulu memberikan banyak manfaat, salah satunya terhindar dari penyakit baik hati maupun fisik.

[Gambas:Youtube]



(end/yla/end)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER