6 Tips Aman Meninggalkan Rumah Saat Mudik

Marisa Agape Depari | CNN Indonesia
Senin, 04 Jul 2016 19:01 WIB
Jangan karena terlalu bersemangat untuk mudik, kita justru jadi lupa untuk memastikan apakah rumah sudah aman atau belum.
Mudik. (CNN Indonesia/ANTARA FOTO/M Agung Rajasa)
Jakarta, CNN Indonesia -- Jangan karena terlalu bersemangat untuk mudik, kita justru jadi lupa untuk memastikan apakah rumah sudah aman atau belum. Berikut ini beberapa tips yang harus diperhatikan sebelum meninggalkan rumah dalam keadaan kosong dan waktu yang cukup lama:

1. Jangan tinggalkan barang berharga
Sebelum mudik, pastikan semua barang berharga sudah dibawa atau jika ingin ditinggal, simpan di tempat yang sudah pasti aman atau bisa juga dititipkan pada tetangga atau orang lain yang terpercaya.

2. Amankan kendaraan
Jika tidak mudik dengan kendaraan pribadi, Simpanlah sepeda motor di dalam rumah dan jangan lupa untuk menguncinya. Kunci pintu garasi mobil sebaik-baiknya dan aktifkan alarm mobil.

3. Matikan listrik dan saluran lain
Cabut listrik dan saluran gas untuk mengurangi risiko kebakaran. Pastikan juga saluran PAM dan keran air tidak mengalir.

4. Pastikan semua terkunci
Kunci semua jalan masuk ke dalam rumah, seperti jendela dan pintu yang ada, lakukan pengecekan ulang untuk memastikan bahwa semua sudah terkunci dengan baik. Lebih baik lagi jika semua pintu di kamar dikunci juga.

5. Jangan tinggalkan kunci
Jika punya saudara atau tetangga yang memang bisa dipercaya, lebih baik titip ke mereka jika memang tidak ingin membawa kunci tersebut. Hentikan kebiasaan meninggalkan kunci di pohon, bawah karpet atau tempat lainnya.

6. Ingatlah untuk selalu berdoa sebelum melakukan perjalanan anda. Beberapa tips lain untuk mengecoh para pencuri adalah dengan meninggalkan sandal atau sepatu di dalam rumah atau di depan halaman rumah atau menyalakan lampu depan, calon pencuri akan mengira rumah tersebut ada orangnya. (ded/ded)
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER