Jakarta, CNN Indonesia -- Sebanyak 14 orang ditahan oleh pihak berwajib, setelah terjadi adu jotos antara pendemo dan pendukung Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump, di Berkeley, California, seperti yang dilansir dari AFP pada Sabtu (15/4).
Media lokal memberitakan kalau sebelumnya ratusan pendukung Trump melakukan aksi dukungan di taman. Lalu, pendemo Trump berpapasan dengan mereka.
Perselisihan yang berawal dari adu mulut pun berakhir dengan adu jotos.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pendemo Trump melakukan aksinya untuk menuntut Trump membuka rekam jejak pembayaran pajaknya, yang diduga sengaja ditutupi demi kelancaran bisnisnya.
Selain di California, demo serupa juga berlangsung di New York, yang dihadiri oleh ribuan orang.
Demo tersebut dilakukan sebelum batas akhir penyerahan laporan pajak penduduk AS, yang setiap tahunnya jatuh pada 15 April. Namun, karena tahun ini jatuh pada akhir pekan, maka batas waktunya diundur menjadi 18 April.
Demo juga direncanakan berlangsung di sejumlah negara Eropa, serta Jepang dan Selandia Baru.