Jakarta, CNN Indonesia --
Acara nonton bareng final Liga Champion antara Juventus melawan Real Madrid di Piazza San Carlo, Turin, Italia, berubah ricuh akibat adu mulut dan ledakan.
Fans terlihat berlari panik dari Piazza San Carlo, Sabtu malam (3/6) usai terdengar ledakan keras setelah Juventus dilumat Real Madrid dengan skor 1-4. Sebelumnya banyak penggemar juga diyakini terlibat adu mulut dan bentrokan di piazza tersebut.
Akibat insiden itu, polisi melaporkan ratusan orang terluka dan tujuh diantaranya dalam kondisi serius.