3 Cara Ukraina Bisa Rebut Crimea dari Rusia Versi Ahli Militer AS

CNN Indonesia
Sabtu, 29 Apr 2023 20:30 WIB
Tiga cara Ukraina bisa rebut kembali Crimea dari Rusia. (REUTERS/STRINGER)
Jakarta, CNN Indonesia --

Ahli strategi militer yang merupakan mantan komandan jenderal Angkatan Darat Amerika Serikat untuk Eropa, Ben Hodges, membeberkan tiga cara Ukraina bisa merebut kembali Crimea dari Rusia.

Hodges mengatakan Ukraina bisa saja melakukannya, apalagi mereka memahami geografi, sejarah, cuaca, dan mengetahui apa yang dimiliki Rusia.

"Saya membayangkan mereka nyaris memiliki kecerdasan yang sempurna soal apa yang terjadi di dalam Crimea," kata dia, seperti dikutip Newsweek, Senin (24/4).

Ia kemudian berujar, "Dan, saya tentu berharap kami, AS dan Inggris membantunya."

Berikut cara yang bisa ditempuh Ukraina untuk merebut Crimea?

1. Isolasi

Hodges mengatakan langkah pertama yakni mengisolasi Semenanjung Crimea.

Jika melihat peta, Crimea semakin terlihat seperti jebakan, atau mungkin jalan buntu bagi Rusia, kata dia.

"Dan Anda bisa mengisolasi pertama dengan memutuskan jembatan darat," ujar Hodges.

Jembatan itu membentang dari perbatasan Rusia di barat Rostov on-Don hingga Sungai Dniper. Jalan penghubung itu juga menjadi pencapaian besar bagi Rusia.

Jalan tersebut juga bisa menjadi fasilitas yang lebih baik bagi Rusia untuk menyuplai logistik ke Semenanjung Crimea.

"Saya pikir itulah tujuan utama serangan Ukraina yang akan datang. Menghancurkan jembatan darat, dan setelah selesai fase kedua dimulai," ujar Hodges.

Lanjut baca di halaman berikutnya...

3 Cara Ukraina Bisa Rebut Crimea dari Rusia Versi Ahli Militer AS


BACA HALAMAN BERIKUTNYA
HALAMAN :