Lct Rafelia Tenggelam Diduga Akibat Lambung Kapal Bocor

Hafizd Mukti | CNN Indonesia
Jumat, 04 Mar 2016 16:03 WIB
Laporan awal yang diterima dari Letkol Wahyu selaku Danlantamal Banyuwangi, Jawa Timur mengatakan jika kapal Lct Rafelia mengalami kebocoran.
Kapal Lct Revalia tenggelam di selat Bali. (Abdullah Azwar Anas via Twitter/@a_azwarnas
Jakarta, CNN Indonesia -- Laporan awal yang diterima dari Letkol Wahyu selaku Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlantamal) Banyuwangi, Jawa Timur mengatakan jika kapal Lct Rafelia mengalami kebocoran.

"Pada hari Jumat tanggal 4 Maret 2016 pukul 12.50 WIB Lct Rafelia 2 mengalami kebocoran dan miring pada posisi di belakang hotel Banyuwangi Beach," ujar Wahyu.

Kemudian pada 13.10 WIB kapal Rafelia tenggelam dengan posisi miring ke kiri dengan membawa t 2 unit truck besar,  1 unit pick up, 4 unit tronton, 18 unit truck sedang dan 4 kendaraan kecil total 25 unit. Hingga kini belum diketahui secara pasti jumlah penumpang yang berada di atas kapal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Upaya SAR dilakukan oleh seluruh kapal KMP, nelayan, 2 KAL TNI AL & 1 perahu karet Lanal Banyuwangi, kapal patroli Polair, kapal2 nelayan.

Informasi terakhir yang diperoleh CNN Indonesia, sedikitnya 71 penumpang telah dievakuasi dari Kapal Lct Rafelia yang berlayar dari Gilimanuk-Ketapang dan tenggelam tidak jauh dari Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jumat (4/3) siang.

Informasi yang diperoleh CNN Indonesia, melalui cuitan Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Annas mengatakan, pencarian terus dilakukan. Pengerahan bantuan pun dilakukan oleh semua pihak, baik nelayan, TNI, Polri dan Basarnas.

Azwar mengatakan hingga kini, nahkoda, satu mualim dan ibu beserta anaknya masih terus dicari.

"71 orang sudah dievakuasi. Nahkoda, mualim 1, Ibu dan anak msh dicari. Saat ini proses evakuasi masih dilangsungkan. Semua sumberdaya dikerahkan, kapal di pelabuhan, kapal nelayan, TNI, Polri, dan lainnya. Mohon doa."

Sementara itu Kepala Deputi Bidang Operasi Badan SAR Nasional Heronimus Guru mengatakan hingga kini pihaknya baru menyelamatkan 25 jiwa. Heronimus belum menerima data lengkap berapa penumpang yang berada di Lct Revalia.

"Anggota kami sudah turun, dan 25 orang diselematkan. Kami belum tahu jumlah pasti penumpang berapa," ujar Heronimus. (pit)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER