
SBY dan Petinggi Demokrat Rapat Sebelum Bertemu Prabowo
Bimo Wiwoho, CNN Indonesia | Selasa, 24/07/2018 18:13 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Sejumlah pejabat teras Partai Demokrat mengadakan rapat sebelum bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Rapat dihelat di kediaman Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono di kawasan Mega Kuningan, Jakarta, Selasa (24/7).
Prabowo dan SBY direncanakan bertemu di kediaman SBY pada malam ini.
Ketua DPP Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean membenarkan hal tersebut. Dia mengatakan pertemuan tetap akan dilakukan malam ini sekitar pukul 19.30 WIB.
"Iya, betul. Sedang rapat," ucap Ferdinand saat dikonfirmasi.
Pantauan CNNIndonesia.com, sejumlah petinggi partai Demokrat telah hadir. Mereka adalah Sekjen Hinca Panjaitan, Waseken Rachland Nashidik, Waketum Syarief Hasan, Ketua DPP Didi Irawadi, serta Ketua Divisi Komunikasi Imelda Sari. Mereka hadir sejak pukul 16.30 WIB.
Kemungkinan besar, Agus Harimurti Yudhoyono serta Eddhie Baskoro Yudhono yang merupakan putra SBY juga ikut dalam rapat.
Waketum Demokrat Syarief Hasan mengatakan bahwa pertemuan SBY dan Prabowo akan membahas kepentingan bangsa. Selain itu, juga soal pilpres.
"Ini menyangkut masalah pilpres, pasti," katanya.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sugiono memastikan Prabowo bakal bertemu dengan SBY malam ini.
"Jadi," kata Sugiono.
Hingga saat ini, Sugiono mengatakan belum ada halangan yang dapat membuat rencana pertemuan dibatalkan. Namun, dia belum mau merinci petinggi Gerindra yang akan mendampingi Prabowo
Sebelumnya, SBY dan Prabowo direncanakan bertemu pada Rabu (18/7) lalu. Namun, SBY harus dirawat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) sehari sebelumnya, atau Selasa (17/7). Walhasil, pertemuan tersebut ditunda hingga hari ini, 24 Juli 2018.
(ugo/wis)
Rapat dihelat di kediaman Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono di kawasan Mega Kuningan, Jakarta, Selasa (24/7).
Prabowo dan SBY direncanakan bertemu di kediaman SBY pada malam ini.
Ketua DPP Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean membenarkan hal tersebut. Dia mengatakan pertemuan tetap akan dilakukan malam ini sekitar pukul 19.30 WIB.
"Iya, betul. Sedang rapat," ucap Ferdinand saat dikonfirmasi.
Pantauan CNNIndonesia.com, sejumlah petinggi partai Demokrat telah hadir. Mereka adalah Sekjen Hinca Panjaitan, Waseken Rachland Nashidik, Waketum Syarief Hasan, Ketua DPP Didi Irawadi, serta Ketua Divisi Komunikasi Imelda Sari. Mereka hadir sejak pukul 16.30 WIB.
Kemungkinan besar, Agus Harimurti Yudhoyono serta Eddhie Baskoro Yudhono yang merupakan putra SBY juga ikut dalam rapat.
"Ini menyangkut masalah pilpres, pasti," katanya.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sugiono memastikan Prabowo bakal bertemu dengan SBY malam ini.
"Jadi," kata Sugiono.
Hingga saat ini, Sugiono mengatakan belum ada halangan yang dapat membuat rencana pertemuan dibatalkan. Namun, dia belum mau merinci petinggi Gerindra yang akan mendampingi Prabowo
Sebelumnya, SBY dan Prabowo direncanakan bertemu pada Rabu (18/7) lalu. Namun, SBY harus dirawat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) sehari sebelumnya, atau Selasa (17/7). Walhasil, pertemuan tersebut ditunda hingga hari ini, 24 Juli 2018.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
BACA JUGA
LIHAT SEMUA
Berita Daerah Terbaru
LAINNYA DI DETIKNETWORK
TERPOPULER

Pegawai BUMN Ditangkap Densus 88 Terkait Bom Makassar
Nasional • 1 jam yang lalu
Terawan Tepis BPOM soal Peneliti Vaksin Nusantara Orang AS
Nasional 1 jam yang lalu
Desak Made Minta Maaf Nista Hindu, Menag Hormati Proses Hukum
Nasional 1 jam yang lalu