
VIDEO: Indonesia Menuju Vaksinasi Virus Corona
Menteri Kesehatan mengumumkan Presiden Joko Widodo akan disuntik vaksin corona pada 13 Januari.
Jokowi dipastikan jadi orang pertama di Indonesia yang disuntik vaksin corona Sinovac.
Setelah Jokowi, para menteri Kabinet Indonesia Maju juga menerima suntikan vaksin Sinovac.
Namun, Wakil Presiden Ma'ruf Amin tidak termasuk dalam daftar.
Pihak Istana mengungkapkan usia Ma'ruf tidak memungkinkan untuk menerima vaksin Sinovac gelombang pertama.
Saat ini Indonesia memiliki stok tiga juta vaksin Sinovac. Vaksinasi gelombang pertama kabarnya akan dimulai pada 14-15 Januari.
Namun, sejauh ini tingkat kemanjuran vaksin Sinovac belum diumumkan secara resmi.
Brasil, negara yang juga menjalani uji klinis Sinovac, menyatakan kemanjuran vaksin tersebut 50 persen.
Sementara Turki mengklaim kemanjuran vaksin Sinovac sampai 91 persen.
Vaksin lain yang sudah mulai dipakai di banyak negara sudah mengumumkan efikasinya.
Vaksin Moderna dinyatakan memiliki kemanjuran hingga 94 persen, Pfizer-BioNTech 90 persen, AstraZeneca 70 persen, dan Sputnik V diklaim memiliki kemanjuran 95 persen.
Izin penggunaan darurat vaksin Sinovac juga belum dikeluarkan BPOM.
BPOM masih menunggu kelengkapan data tim peneliti uji klinis.
Sementara tim uji klinis menjanjikan bakal mengirimkan laporan paling tidak 8 Januari.
Padahal di negara lain, waktu vaksinasi baru ditentukan setelah izin penggunaan darurat dikeluarkan lembaga yang berwenang di negara masing-masing.

Jokowi Ingin 5,8 Juta Vaksin Corona Dikirim ke Daerah Januari
Nasional 2 minggu yang lalu
Jokowi Pesan 329,5 Juta Vaksin Corona untuk Indonesia
Nasional 2 minggu yang lalu
Satgas Sebut Pasien Sembuh Covid-19 Akan Tetap Divaksin
Nasional 2 minggu yang lalu
Jokowi Disuntik Vaksin Asal China, Izin Pakai Belum Terbit
Nasional 2 minggu yang lalu
Jubir Wapres: Pemerintah Tak Vaksinasi Sebelum Ada Fatwa MUI
Nasional 2 minggu yang lalu
China Akan Sumbang 500 Ribu Dosis Vaksin Corona ke Pakistan
Internasional • 22 January 2021 12:03
Telkom Hadapi Kendala Olah Data Penerima Vaksin Covid-19
Ekonomi • 22 January 2021 11:09
Kerikil di Jalan Menuju Vaksin Mandiri
Ekonomi • 22 January 2021 08:21
Bio Farma Olah Bahan Baku dari China Jadi 3 Juta Dosis Vaksin
Ekonomi • 22 January 2021 06:40