Barcelona, CNN Indonesia -- Kekalahan dua kali beruntun yang dialami Barcelona di pentas Liga Spanyol tidak membuat pelatih Luis Enrique panik.
Blaugrana sudah mengalihkan fokus ke pertandingan melawan Ajax Amsterdam di Liga Champion, Rabu (5/11).
Barcelona menelan dua kekalahan beruntun di pentas Liga Spanyol. Setelah ditekuk Real Madrid 1-3, Lionel Messi dan kawan-kawan dikalahkan Celta Vigo 0-1 di Camp Nou, Sabtu (1/11) waktu setempat. Barca kini menempati posisi kedua klasemen sementara dengan 23 angka, sementara Real Madrid berada di puncak dengan poin 24.
Gol tunggal kemenangan Celta Vigo dicetak Joaquin Larrivey menit ke-55. Kekalahan itu membuat posisi Barcelona di puncak klasemen digeser Real Madrid, yang di pertandingan lainnya menang 4-0 atas Levante.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya tidak khawatir. Saya baru akan khawatir jika tim menunjukkan sikap lain di lapangan. Tapi, itu bukan masalahnya. Saya hanya marah, sama seperti pemain lainnya di ruang ganti," ujar Enrique seperti dilansir Reuters.
Barcelona memang tidak bermain buruk saat melawan Celta Vigo. Namun, meski menciptakan banyak peluang, termasuk dua peluang Neymar dan Messi yang mengenai tiang gawang, Barcelona gagal mencetak gol.
Selanjutnya Barcelona akan berkunjung ke Amsterdam Arena untuk melakoni lanjutan Grup F Liga Champion.
Blaugrana membutuhkan kemenangan untuk menempel ketat Paris Saint-Germain di puncak klasemen.
Barcelona saat ini berada di posisi kedua dengan torehan enam poin, kalah satu poin dari PSG. Enrique mengungkapkan betapa pentingnya pertandingan di Amsterdam Arena.
"Sekarang kami harus siap untuk pertandingan selanjutnya. Sekarang kami harus menunjukkan mampu bangkit dan mampu menghadapi situasi seperti ini. Kekalahan memang selalu menimbulkan keraguan," ujar Enrique.