PIALA AFC

Persipura Ditahan Imbang Tanpa Gol oleh Maziya

Dika Dania Kardi | CNN Indonesia
Selasa, 14 Apr 2015 15:32 WIB
Menghadapi strategi bertahan tim tamu, Maziya S&R, dalam pertandingan Piala AFC 2015, Persipura lebih banyak membuang pelulang dengan tembakan melebar.
Pemain-pemain Persipura Jayapura gagal memanfaatkan laga di kandang sendiri untuk membekuk tim tamu, Maziya S&R, dalam laga Grup E Piala AFC 2015, Selasa (14/4) petang WIT. (Antara Foto/Roy Ratumakin)
Jayapura, CNN Indonesia -- Pertandingan Grup E Piala AFC 2015 antara Persipura Jayapura dan tim Maladewa, Maziya S&R, berakhir imbang tanpa gol, Selasa (14/4) petang WIT.

Pada laga yang berlangsung di Stadion Mandala, Jayapura, tim Persipura kesulitan menjebol gawang Maziya yang dikawal Imran Mohamed. Boaz Solossa dkk lebih banyak menembak bola melebar dari sasaran dibandingkan tepat ke arah gawang.

Di sisi lain, tim Maziya pun bermain bertahan dengan menempatkan hingga enam sampai sembilan pemain di barisan pertahanan ketika Persipura membangun serangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada babak pertama, Persipura bersemangat untuk mencetak gol ke gawang Maziya. Sayang hingga sembilan menit perpanjangan waktu babak pertama, tim Mutiara Hitam tak dapat mencetak gol.

Ketika laga memasuki babak kedua, Boaz dkk berusaha keras untuk mengincar gol ke gawang Maziya. Namun, Maziya justur lebih dulu mengejutkan pertahanan Persipura.

Pada menit ke 48, Maziya hampir mencuri gol. Pemain bertahan Maziya, Andee, menerima sepakan pojok dan menyundulnya ke sisi kiri atas gawang Persipura. Persipura beruntung karena Dede dengan sigap berhasil menepis bola itu ke belakang gawang.

Persipura mendapat kesempatan emas sebanyak tiga kali dari menit ke-50 sampai 53. Kesempatan pertama didapat pada menit ke-50 lewat sepakan first time Boaz setelah menerima umpan dari Robertino Pugliara. Kesempatan berikutnya didapat Nelson Alom pada menit ke-52. Sayang tembakan Alom setelah kerja sama satu-dua itu juga melebar tipis di kanan gawang.

Berikutnya adalah Zulham Zamrun. Lewat skema srangan balik, Zamrun berhasil mendapat ruang tembak yang bagus di depan kotak penalti. Sayang tendangan kaki kirinya melebar ke sisi kiri gawang Imran.

Peluang terbaik pada babak kedua ini didapat pada menit ke-56. Tendangan Gerald Pangkali yang menyambut bola liar di muka gawang masih melebar ke sisi kiri.

Jika barisan pertahanan Maziya tak solid, kiper Imran lah yang antisipatif. Itu ditunjukkannya ketika menepis tembakan keras Boaz dari luar kotak penalti pada menit ke-61.

Susah bagi pemain Persipura menembus gawang Maziya. Setiap tembakan yang dilesakkan tim Mutiara Hitam banyak yang melebar dari gawang Maziya.

Selain itu ketatnya pertahanan Maziya yang digalang Dinev pun membuat pemain-pemain Persipura membuang kesempatan dengan tendangan melebar. Meskipun telah mendapat posisi dan ruang yang sempurna, Zulham dkk kerap melepas tembakan yang melebar.

Akhirnya hingga pertandingan berakhir tak ada gol yang diciptakan Persipura dan Maziya. Hasil imbang itu tak mengubah posisi Persipura di puncak klasemen sementara Grup E Piala AFC 2015.

Sementara itu bagi Maziya, hasil imbang itu kembali membuka peluang tim asal Maladewa itu untuk lolos dari Grup E. Kini Maziya berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup E dengan poin empat. Adapun di tempat kedua adalah klub asal India, Bengaluru dengan poin enam.

Bengaluru baru akan bertanding di kandang klub Singapura, Warriors FC pada pukul Selasa (14/4) 18.30 WIB.

Susunan Pemain:

Persipura: Dede Sulaiman; Bio Paulin, Ruben Sanadi, Yustinus Pae, Dominggus Fakdawer, Gerald Pangkali, Lim Joon-sik, Nelson Alom (Pahabol 67'), Robertino Pugliara (Ricky Kayame 86'), Zulham Zamrun, Boaz Solossa (c)

Maziya S&R: Imran Mohamed; Mohamed Irufan, Zhivko Dinev, Faruhadh Ismail (Ibrahim Shiyam 68'), Samdhooh Mohamed, Andee, Moosa Yaamin, Mohamed Umair, Hussain Niyaz (Ahmed Nashid 14'), Assadhulla Abdulla (c), Pablo Rodriguez. (kid/kid)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER