Skandal Seks Terungkap, Pesepakbola Amatir Inggris Minta Maaf

Martinus Adinata | CNN Indonesia
Selasa, 21 Apr 2015 22:12 WIB
Setelah rekaman skandal seksnya di bangku sang manajer klub, pesepakbola Clitheroe, Jay Hart mengunggah video permintaan maafnya kepada sang kekasih dan klub.
Setelah rekaman skandal seksnya di bangku sang manajer klub, pesepakbola Clitheroe, Jay Hart mengunggah video permintaan maafnya kepada sang kekasih dan klub. (Thinkstock/Wavebreakmedia Ltd)
London, CNN Indonesia -- Seorang pesepakbola amatir asal Inggris, Jay Hart membuat video permintaan maaf kepada kekasihnya atas tindakannya berselingkuh sebelumnya.

Video tersebut memuat pengakuan Hart yang berada di bawah pengaruh alkohol saat melakukan perselingkuhan yang ternyata juga terekam sebuah video dan tersebarluaskan. Dalam video perselingkuhannya, Hart melakukan hubungan seks dengan seorang gadis yang tak dikenal, di tempat duduk manajer klubnya, Clitheroe.

"Saya sedang mabuk. Saya meminum beberapa botol, dan saya ingin meminta maaf kepada keluarga saya dan semua yang terlibat di Clitheroe," ujarnya dalam video.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemain berusia 24 tahun itu juga mengaku tak mengenal siapa gadis tersebut. Dan ia belum pernah bertemu dengannya lagi setelah kejadian memalukan itu.

Clitheroe langsung memecat Hart begitu video skandalnya itu tersebar luas di dunia maya. "Apa yang ingin saya katakan adalah saya menyesal dengan tindakan itu," ujar Hart seperti yang dilansir The Independent.

Permintaan maaf Hart ini merupakan kali pertama dirinya berbicara di publik, setelah kejadian memalukan tersebut. Namun permintaan maaf Hart ini jelas tidak akan mengubah pemecatan dirinya yang diumumkan di laman resmi klub.

"Setelah adanya insiden yang sama sekali tidak berkaitan dengan sepakbola di Mossley AFC kemarin, Jay Hart telah dipecat oleh klub," tulis pernyataan Clitheroe di situs resmi mereka.

Presiden klub, Anne Barker bahkan dengan tegas mengatakan dirinya tidak ingin seseorang yang mengenakan seragam klubnya melakukan tindakan memalukan seperti itu. "Insiden ini membuat malu klub dan sangat merusak reputasi kami. Saya berharap para pemain bertindak secara profesional."

Namun sedikit kabar baik bagi Hart justru datang dari pasangannya --yang telah ia selingkuhi. Pacar Hart yang telah memiliki dua anak itu justru mengkritik penyebar video Hart, dan menyebutnya sebagai tindakan menjijikkan. (vri)
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER