Van Gaal Tuduh Real Madrid Kikir

Vetriciawizach | CNN Indonesia
Sabtu, 08 Agu 2015 14:58 WIB
Louis van Gaal frustrasi dengan kondisi transfer David De Gea yang tak kunjung rampung karena Real Madrid tak mau membayar harga yang pantas.
Louis van Gaal semakin frustrasi dengan proses transfer David De Gea yang belum rampung. (Foto diolah dari Getty Images)
Manchester, CNN Indonesia -- Manajer Manchester United, Louis van Gaal, telah menuduh Real Madrid ingin mendapatkan David De Gea dengan harga murah. Selain itu, manajer asal Belanda itu juga menekankan bawa klub Spanyol itu harus mengeluarkan nilai yang pantas jika ingin mendapatkan kiper berusia 24 tahun tersebut.

"Manchester United selalu harus membayar dengan harga pantas," kata Van Gaal seperti dikutip dari The Guardian.

"Dan apa yang ditawarkan Real Madrid? Kami meminta uang dan mereka harus membayarnya. Dalam beberapa tahun terakhir, Manchester United telah membayar uang dalam jumlah yang besar dan kami tidak pernah menerima banyak uang untuk para pemain kami."

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sepanjang musim panas, De Gea terus dikaitkan dengan kepindahan ke Real Madrid. United coba memuluskan keinginan Madrid tersebut dengan menyertakan nama-nama seperti Gareth Bale atau Sergio Ramos dalam mencari kesepakatan transfer De Gea.

Real Madrid selalu menolak keinginan United terhadap Ramos dan Bale, juga tidak memberikan banderol yang dinilai pantas untuk De Gea.

Van Gaal frustrasi transfer De Gea belum juga terselesaikan, padahal musim baru akan segera dimulai dengan United menghadapi Tottenham Hotspur pada Sabtu (18/8). Manajer asal Belanda ini juga memilih mencadangkan De Gea dalam laga melawan Spurs karena sang penjaga gawang dinilai tidak fokus untuk menghadapi pertandingan.

"Saya adalah korban. Para pemain adalah korban. Klub adalah korban, dan hal inilah alasan periode transfer harus berubah."

"De Gea adalah kiper terbaik kami dalam tiga tahun terakhir, dan pada dua tahun terakhir para penggemar memilihnya sebagai pemain terbaik di klub. Apakah Anda berpikir pelatih tim ingin melihatnya pergi? Saya kira tidak demikian."

De Gea bermain 175 bersama ManUnited sejak bergabung dari Atletico Madrid pada 2011.

(vws)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER