Jakarta, CNN Indonesia -- Penyerang tim nasional Wales, Hal Robson-Kanu, menantang bek tengah Portugal Pepe agar terus menjaganya selama semifinal Piala Eropa 2016, Kamis (7/7) dini hari WIB.
Robson-Kanu yang telah mencetak dua gol untuk negaranya pada turnamen itu, yakin dapat melewati penjagaan Pepe. Walau mengakui kehebatan sang bek tengah Real Madrid, Robson-Kanu menegaskan dirinya tak takut.
"Dia adalah pemain kelas dunia. Dia tahu yang dia lakukan, tapi itu tidak membuat saya takut dan saya tetap akan menikmati pertandingan nanti," kata Robson-Kanu seperti diberitakan
ESPN FC.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya yakin pertandingan nanti akan berjalan ketat, namun tugas saya adalah untuk mengatasinya (Pepe) dan mempengaruhi permainannya."
Tantangan Robson-Kanu terhadap Pepe bukannya omong-kosong semata. Penyerang yang belum memiliki klub itu mengaku sudah paham cara
Seleccao bertahan dari gempuran lawan-lawannya selama Piala Eropa berlangsung.
Robson-Kanu berkata, lini pertahanan Portugal kerap dipasang terlalu tinggi. Hal tersebut berdampak pada terciptanya banyak ruang kosong antara bek dengan penjaga gawang.
"Kemungkinan ada banyak ruang kosong di lini belakang. Dia (Pepe) akan sering melihat nomor punggung saya setiap kali berusaha mengejar di lapangan," ujarnya.
Selama Piala Eropa 2016, Wales telah mencetak 10 gol sementara Gareth Bale dan kawan-kawan hanya memberi kesempatan para lawan menjebol gawang mereka sebanyak empat kali.
Di lain sisi, Portugal baru mencetak enam gol dari lima pertandingannya di Piala Eropa. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan juga telah kemasukan lima gol hingga babak semifinal.
Selain gawangnya kerap dibobol, Portugal juga belum pernah meraih kemenangan dalam waktu normal selama Piala Eropa 2016. Kemenangan mereka di babak 16 besar dan perempat final diraih melalui babak perpanjangan waktu dan drama adu penalti.
(vws)