Beny: Indonesia Buktikan Thailand Bisa Dikalahkan!

Jun Mahares | CNN Indonesia
Rabu, 14 Des 2016 23:15 WIB
Para pasukan Garuda seolah menjawab tantangan dengan semangat pantang menyerah setelah sempat ketinggalan 0-1.
Para pasukan Garuda seolah menjawab tantangan dengan semangat pantang menyerah setelah sempat ketinggalan 0-1. (Foto: CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Cibinong, CNN Indonesia -- Rizky Pora dan kawan-kawan langsung histeris kegirangan begitu peluit panjang dibunyikan tanda berakhirnya leg pertama final di Stadion Pakansari Cibinong, Rabu (14/12). Timnas Indonesia memastikan kemenangan 2-1 atas Thailand.

Adalah Rizky Pora dan Hansamu Yama Pranata, dua pemain yang mencetak gol ke gawang timnas Thailand. Para pasukan Garuda seolah menjawab tantangan dengan semangat pantang menyerah setelah sempat ketinggalan 0-1 akibat gol sundulan Teerasil Dangda pada menit ke-35.

Terpentingnya lagi, para pemain dengan lantang membuktikan, Thailand bukan lawan yang tak bisa dikalahkan. Demikian pula yang ditegaskan Beny Wahyudi, bek kanan timnas Indonesia yang harus jatuh bangung menghalau serangan-serangan para penggawa Gajah Perang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Kami menunjukkan bahwa kami, Indonesia, tidak kalah dengan Thailand!” demikian komentar singkat Beny, namun amat berarti bagi rasa percaya diri para pemain.

Sebelumnya, tak sedikit memang yang meragukan Indonesia mampu mengalahkan Thailand. Setidaknya demikian jika melihat statistik Thailand yang begitu sempurna.

Thailand selalu menyabet kemenangan dari lima laga di Piala AFF, dua di antaranya diraih saat mengalahkan Myanmar dalam dua leg di semifinal, 2-0 dan 4-0!

Bahkan, Indonesia sendiri pernah mengalami kekalahan telak 2-4 dari Thailand pada laga perdana Grup A Piala AFF di Filipina.

Namun, skuat arahan Alfred Riedl seolah membalikkan keraguan bahwa skuatnya tak bisa mengalahkan Thailand. Dengan skor kemenangan 2-1, para Garuda membuktikan Thailand bisa dikalahkan.

Ini merupakan kekalahan pertama yang dialami para pemain arahan Kiatisuk Senamuang di ajang Piala AFF 2016.

Kemenangan itu pun mampu memberikan harapan sekaligus rasa percaya diri bagi timnas Indonesia untuk bertarung habis-habisan pada leg kedua final di Bangkok, 17 Desember 2016.

Beny bahkan optimistis, Indonesia mampu mengatasi perlawanan Thailand, minimal tidak kalah di kandang tim lawannya itu demi merengkuh trofi untuk kali pertama.

“Dengan kerja keras dan kekompakan tim kami, maka kami bisa berbuat banyak lagi," kata Benny.

"(Untuk leg kedua) Insya Allah kami bisa (meraih hasil bagus) lagi," pungkasnya. (bac/pmg)
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER